Pantaskah #ArthurOut? Ini Dia 5 Statistik Arthur Irawan Musim Ini

Padahal mas Arthur ingin pensiun di Persik loh

Belakangan ini, pemain belakang Persik Kediri, Arthur Irawan menjadi sorotan pencinta sepak bola Indonesia. Musababnya adalah beberapa video yang memperlihatkan dirinya meluapkan emosi kepada beberapa suporter Persik Mania.

Momen viral tersebut telah terjadi ketika Persik Kediri bertanding melawan PSM Makassar pada pekan ke-8 Liga 1 Indonesia pada Sabtu, (3/9/2022). Saat itu, Persik memang tampil kurang memuaskan saat berhadapan dengan tim Ayam Jantan dari Timur.

Mereka harus puas bermain imbang 0-0 walau bermain di kandang sendiri. Momen inilah yang membuat beberapa suporter Persik merasa kecewa. Dalam beberapa video yang beredar, beberapa suporter tersebut berteriak "Arthur out". Sontak, teriakan itu membuat Arthur Irawan langsung marah.

Sebenarnya, wajar gak sih suporter kecewa sama penampilan Arthur? Mari kita lihat statistik permainan pemain yang pernah merumput di Spanyol ini.

1. Arthur baru tampil 5 kali dalam 8 laga yang dilakoni Persik Kediri

Pantaskah #ArthurOut? Ini Dia 5 Statistik Arthur Irawan Musim IniArthur Irawan (instagram.com/arthurirawan)

Arthur Irawan merupakan pemain sepak bola profesional yang lahir pada 3 Maret 1993. Pemain berusia 29 tahun tersebut biasa bermain di posisi gelandang bertahan. 
Arthur sendiri resmi bergabung bersama Persik Kediri pada 15 Desember 2021. Persik menjadi tim keenam yang pernah ia bela di Indonesia, selain Persija, Borneo FC, Persebaya, Badak Lampung, dan PSS Sleman. 

Statistik Transfermarkt, mencatat bahwa dalam Liga 1 musim 2022/2023 ia telah tampil dalam 5 pertandingan dari 8 laga yang dijalani Macan Putih musim ini. 

2. Belum pernah tampil selama 90 menit penuh

Pantaskah #ArthurOut? Ini Dia 5 Statistik Arthur Irawan Musim IniArthur Irawan (instagram.com/arthurirawan)

Selama berkarier di Stadion Brawijaya Kediri, Arthur Irawan dianggap tampil kurang maksimal. Sebab, hingga kini ia masih belum mampu memberi kontribusi besar bagi tim. 
Saat tampil bersama Persik Kediri, Arthur belum pernah tampil penuh 90 menit di atas lapangan. Statistik mencatat bahwa jumlah menit terbanyak yang ia kantongi dalam satu pertandingan hanya 66 menit.

Jumlah itu ia torehkan saat Persik dilumat Bali United 0-4 pada 27 Agustus 2022 lalu. Pada empat pertandingan lain ia jalani, Arthur selalu diganti usai babak pertama usai atau awal babak kedua.

3. Empat kali jadi kapten, empat kali kalah

Pantaskah #ArthurOut? Ini Dia 5 Statistik Arthur Irawan Musim IniArthur Irawan (instagram.com/arthurirawan)

Arthur Irawan mendapatkan kepercayaan besar sebagai kapten saat ini oleh pelatih Persik Kediri, baik Javier Roca maupun Divaldo Alves. Saat ia bermain, ban kapten selalu melingkar di lengannya.

Namun, entah belum beruntung atau karena faktor lain, selama ia menjadi kapten, Persik Kediri selalu kalah. Terakhir kali ia jadi kapten adalah saat Persik kalah 0-4 di Bali.

4. Belum mencetak gol dan assist bagi Persik

Pantaskah #ArthurOut? Ini Dia 5 Statistik Arthur Irawan Musim IniArthur Irawan (instagram.com/arthurirawan)

Arthur Irawan menjadi salah satu gelandang Persik Kediri yang hingga kini belum mampu mencetak gol dan assist. Kondisi ini menambah daftar panjang catatan minornya di Liga Indonesia. Sejak merumput di Indonesia musim 2016/2017, Transfermarkt mencatat ia belum sekalipun mencetak gol.

Tentu, hal itu menjadi catatan yang cukup mengecewakan. Namun, hal ini bisa dimaklumi. Sebab, tugas utamanya adalah menjaga pertahanan klub yang dibelanya.

Baca Juga: Ingin Pensiun di Persik, Ini Kiprah Arthur Irawan Selama di Indonesia

5. Sudah kantongi satu kartu kuning

Pantaskah #ArthurOut? Ini Dia 5 Statistik Arthur Irawan Musim IniArthur Irawan (instagram.com/arthurirawan)

Catatan lain soal Arthur adalah tentang pelanggaran yang ia lakukan. Dalam 5 pertandingan yang sudah ia jalani, Arthur sudah mendapatkan 1 kartu kuning. Kartu kuning itu ia dapatkan pada pertandingan terakhir saat Persik Kediri ditahan imbang 0-0 oleh PSM Makassar. 

Soal kartu kuning, Arthur termasuk jarang mendapatkannya. Transfermarkt mencatat sejak ia bermain di Liga Indonesia 2016 lalu, Arthur baru mendapatkan 6 kartu kuning.

 

Itu tadi 5 statistik permainan Arthur Irawan musim ini. Jika melihat data tersebut, Arthur memang belum banyak berkontribusi bagi klubnya. Persik Mania tampaknya masih harus bersabar menanti Arthur menunjukkan performa terbaiknya. Meski begitu, mereka juga wajar kecewa lantaran 8 pertandingan tak sekalipun menang. Jadi, #ArthurOut atau #ArthurStay nih?

Baca Juga: Video Arthur Irawan Bertikai dengan Suporter Persik Kediri Viral

rizkilutfi Photo Community Writer rizkilutfi

Writing is one of happines

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya