Arema FC Kalah dari Borneo FC, Pelatih Keluhkan Lapangan

Umpan-umpan Arema FC tidak berjalan akibat kondisi lapangan

Malang, IDN Times - Arema FC kembali mendapat hasil mengecewakan pada kompetisi Liga 1 Musim 2024/2025. Bertindak sebagai tuan rumah, Singo Edan justru harus takluk dari tamunya, Borneo FC, dengan skor 0-2 di Stadion Soepriadi Blitar pada Sabtu (17/8/2024). Gol Borneo FC dicetak oleh Christophe Nduwarugira di menit 53 dan Terens Puhiri di menit 70.

Hasil ini membuat Arema FC belum meraih satupun kemenangan di 2 laga awal kompetisi. Mereka juga belum mencetak satupun gol, sehingga tercecer di peringkat 12 dengan koleksi 1 poin.

1. Arema FC gagal manfaatkan peluang di babak pertama, lengah di babak kedua

Arema FC Kalah dari Borneo FC, Pelatih Keluhkan LapanganArema FC saat menjamu Borneo FC di Liga 1 Musim 2024/2025. (Dok. Media Officer Arema FC)

Pelatih Arema FC, Joel Cornelli menyebut jika mereka tampil trengginas di babak pertama, mereka menciptakan beberapa peluang, sayangnya gagal dimanfaatkan menjadi gol. Tapi di babak kedua Singo Edan terlalu asik menyerang, sehingga tidak sadar meninggalkan banyak lubang di pertahanan.

"Pada babak kedua lawan melakukan press yang sangat bagus, kita coba mencetak gol secepat mungkin yang justru dimanfaatkan lawan untuk memanfaatkan celah kita," terangnya saat konferensi pers usai pertandingan.

Pada babak kedua Joel mencoba melakukan beberapa pergantian pemain seperti Dedik Setiawan, Flabio Soares, hingga Muhammad Rafli untuk menambah daya serangan. Tapi mereka tetap gagal mencetak gol.

Baca Juga: Hadapi Borneo FC, Arema FC Kehilangan Julian Guevara

2. Joel Cornelli keluhkan kondisi lapangan di Stadion Soepriadi Blitar

Arema FC Kalah dari Borneo FC, Pelatih Keluhkan LapanganArema FC saat menjamu Borneo FC di Liga 1 Musim 2024/2025. (Dok. Media Officer Arema FC)

Kendati kondisi lapangan Stadion Soepriadi sudah lebih baik dibandingkan laga perdana pekan lalu, tapi tampaknya Joel belum puas dengan hasilnya. Ia mengatakan selama ini bermain di lapangan yang bagus seperti di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali dan Stadion Manahan Solo saat Piala Presiden 2024. Selama ini permainan mereka bisa bagus karena ditunjang lapangan yang ideal.

"Kita berkandang di sini dengan lapangan yang sulit karena permainan kita teknis sekali, tapi ini bukan alasan. Kita di sini baru bermain 2 pertandingan dan latihan belum cukup banyak karena kita lama di Bali. Semoga kedepannya jadi lebih bagus," paparnya.

Joel mengatakan jika mereka akan bersabar dan akan memaksimalkan setiap strategi selama berkandang di Blitar. Mereka akan menunggu hingga renovasi Stadion Kanjuruhan benar-benar selesai.

3. Charles Lokolingoy merasa menghadapi tim yang berbeda dibandingkan saat final Piala Presiden 2024

Arema FC Kalah dari Borneo FC, Pelatih Keluhkan LapanganPemain Arema FC, Charles Lokolingoy saat melawan Borneo FC di Liga 1 Musim 2024/2025. (Dok. Media Officer Arema FC)

Striker Arema FC, Charles Lokolingoy merasa menghadapi tim yang berbeda dibandingkan saat mengalahkan Borneo FC di final Piala Presiden 2024. Ia merasa jika lini pertahanan Borneo FC kian solid sehingga sulit ditembus meskipun sudah dibombardir berkali-kali. Lini serang mereka juga jadi kian tajam dan mematikan.

"Kita sudah bekerja keras, kita mendapatkan beberapa peluang yang tidak bisa dimanfaatkan menjadi gol. Tapi inilah sepak bola, kita hari ini tidak beruntung," pungkasnya.

Baca Juga: Laga Pekan 2, Misi Sulit Arema FC Meladeni Ambisi Borneo

Rizal Adhi Pratama Photo Community Writer Rizal Adhi Pratama

Menulis adalah pekerjaan merajut keabadian. Karena dengan menulis, kita meninggalkan jejak-jejak yang menghiasi waktu. Tulisan dan waktu, keduanya saling tarik-menarik menciptakan sejarah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya