Persija Vs Mitra Kukar: Bisakah Macan Kemayoran Mengunci Gelar Liga 1?

Persija puasa gelar liga sejak 2001

Jakarta, IDN Times - Laga Persija Jakarta vs Mitra Kukar disambut warga ibukota dengan antusiasme tinggi. Hal ini bisa dikonfirmasi dari upaya Pemprov DKI Jakarta pimpinan Anies Baswedan, yang bersinergi dengan pihak pengurus Gelora Bung Karno, untuk mengupayakan perizinan agar Macan Kemayoran bisa main di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Dan setelah lobi sukses, skuat asuhan Stefano Cugurra kini di ambang sejarah manis. Mereka hanya butuh kemenangan atas Mitra Kukar untuk mengunci gelar juara Go-Jek Liga 1 2018 di kandang mereka sendiri, Jakarta.

1. Persija siap tampil full team

Persija Vs Mitra Kukar: Bisakah Macan Kemayoran Mengunci Gelar Liga 1?Liga-Indonesia.id

Di laga besok, Persija akan tampil dengan kekuatan penuh. Ismed Sofyan siap diturunkan setelah di laga kontra Bali United ia hanya duduk di bangku cadangan. Sementara bek asing dari Brasil, Jaimerson, juga kembali dari hukuman akumulasi kartu. Sementara itu, semua pemain terbaik dalam kondisi siap tempur mulai dari Rezaldi Hehanussa, Renan da Silva, Sandi Sute, hingga Marko Simic. 

Baca Juga: Dirut Persija: Nabi Muhammad dan Yesus Saja Diganggu, Apalagi Persija

2. Nasib Mitra Kukar kritis

Persija Vs Mitra Kukar: Bisakah Macan Kemayoran Mengunci Gelar Liga 1?Instagram.com/mitrakukarfc.official

Walau masih di zona aman (peringkat 15), namun Naga Mekes belum aman. Jumlah poinnya masih sama dengan Perseru Serui dan PS Tira yang ada di bawahnya. Bahkan, PSMS Medan di posisi juru kunci bisa menyalip Kukar bila menang atas PSM Makassar. Posisi rawan ini yang buat Rahmad Darmawan bisa instruksikan anak asuhnya untuk all-out di laga lawan Persija demi lolos dari jerat degradasi.

3. Persija di ambang juara

Persija Vs Mitra Kukar: Bisakah Macan Kemayoran Mengunci Gelar Liga 1?Liga-Indonesia.id

Hasil imbang 0-0 yang didapat PSM di markas Bhayangkara FC membuat Juku Eja tertinggal 1 poin dari Persija yang kini nyaman di puncak klasemen. Kondisi memegang kendali ini yang diyakini menguntungkan Persija karena mereka tahu, kemenangan di laga lawan Mitra Kukar akan berbuah gelar juara liga yang pertama sejak terakhir kali tahun 2001.

4. Gelar juara liga akan buat Bambang Pamungkas dan Ismed Sofyan pensiun

Persija Vs Mitra Kukar: Bisakah Macan Kemayoran Mengunci Gelar Liga 1?instagram.com/kurniawanqana

Di awal musim Go-Jek Liga 1 2018, duo pemain veteran Macan Kemayoran, Bambang Pamungkas dan Ismed Sofyan, sudah mengumumkan bahwa musim 2018 ini adalah musim terakhir mereka di sepakbola profesional. Hal ini yang akan membuat Bambang dan Ismed bisa gantung sepatu dengan bahagia bila perjuangan Persija musim ini ditutup dengan gelar juara.

5. Bisa pesta juara di SUGBK

Persija Vs Mitra Kukar: Bisakah Macan Kemayoran Mengunci Gelar Liga 1?INASGOC/M Agung Rajasa

Ini hal terakhir yang melegakan. Selama musim Luga 1 2018, Persija sudah sering sekali main di Stadion Patriot Candrabhaga di Bekasi, hingga Stadion Sultan Agung di Bantul, Yogyakarta. Status sebagai tim musafir tentunya menyedihkan bagi tim ibukota yang punya basis suporter begitu masif ini. Maka dari itu, laga terakhir yang bisa dihelat di SUGBK akan sangat amat manis bila ditutup dengan parade juara di kandang mereka sendiri, di jantung ibukota Jakarta.

Baca Juga: Ini Rekayasa Lalu-Lintas Saat Laga Persija vs Mitra Kukar Besok

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya