Laga Uji Coba, Arema FC Bermain Seri 1-1 Saat Lawan Timnas U-22

Timnas U-22 unggul terlebih dahulu

Malang, IDN Times - Timnas U-22 bermain seri saat beruji coba dengan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, pada Minggu (10/2). Kedua tim bermain imbang 1-1. 

Baca Juga: Alasan Timnas U-22 Pilih Arema FC dan Bhayangkara FC Sebagai Lawan

1. Jalannya babak pertama

Laga Uji Coba, Arema FC Bermain Seri 1-1 Saat Lawan Timnas U-22IDN Times/Bela Ikhsan As'at

Ketika babak pertama dimulai, Arema FC mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu. Para pemain Arema FC terus mengurung pertahanan Timnas U-22. 

Pada menit ke-12, bola hasil sundulan Alfarizi yang memanfaatkan umpan Makan Konate masih membentur mistar gawang Timnas U-22. Setelah itu, Makan Konate menciptakan peluang pada menit ke-39. Sayang tendangang Konate masih berada di atas mistar gawang Timnas U-22.

Skor seri 0-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.

2. Timnas U-22 unggul terlebih dahulu

Laga Uji Coba, Arema FC Bermain Seri 1-1 Saat Lawan Timnas U-22IDN Times/Bela Ikhsan

Memasuki babak kedua, Pelatih Timnas U-22, Indra Sjafrie, melakukan sejumlah perubahan sistem permainan. Jika babak pertama Timnas U-22 selalu dikurung oleh Arema FC, pada babak kedua Timnas U-22 mulai berani menyerang ke pertahanan Arema FC. 

Hasilnya, pada menit 74, Timnas U-22 berhasil unggul dari Arema FC. Gol Timnas U-22 dicetak oleh Hanif Sjahbandi. Skor berubah menjadi 0-1 untuk keunggulan Timnas U-22.

3. Arema FC menyamakan kedudukan

Laga Uji Coba, Arema FC Bermain Seri 1-1 Saat Lawan Timnas U-22IDN Times/Bela Ikhsan As'at

Kemasukan satu gol membuat Arema FC tersentak. Tim berjuluk Singo Edan itu terus menyerang pertahanan Timnas U-22. Arema FC akhirnya berhasil mencetak gol ke gawang Timnas U-22 melalui kaki Robert Lima Guimaraes.

Gol Robert Lima ini membuat skor menjadi seri 1-1. Skor 1-1 itu bertahan hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan berbunyi.

4. Arema FC dan Timnas U-22 selebrasi bersama

Laga Uji Coba, Arema FC Bermain Seri 1-1 Saat Lawan Timnas U-22IDN Times/Bela Ikhsan As'at

Seusai pertandingan, para pemain Timnas U-22 dan Arema FC membentuk lingkaran di tengan lapangan. Mereka menyanyikan lagu berjudul "Salam Satu Jiwa. Nyanyian itu dikomandai oleh Kapten Arema FC, Hamka Hamzah serta diikuti juga oleh para suporter Aremania.

Baca Juga: Milo Mainkan Skuad Terbaik Saat Arema FC Kontra Persita Tangerang

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya