Persebaya Enggan Lepas Toni ke TC Timnas, Paul: Saya Membutuhkannya

Disiapkan untuk laga lawan Arema FC

Surabaya, IDN Times - Sebanyak 37 pemain dipanggil untuk menjalani pemusatan latihan (TC) Timnas U-20 selama tiga pekan, 13 Maret - 5 April 2024. Di sela TC itu, akan ada uji coba melawan Timnas China pada 22 dan 25 Maret 2024.

Dari 37 pemain tersebut ada satu wonderkid Persebaya, Toni Firmansyah. Namun hingga kini, pihak klub masih enggan melepas pemain kelahiran tahun 2005 itu ke skuad Garuda Muda. Karena disiapkan untuk Derby Jatim antara Persebaya melawan Arema FC.

"Saya membutuhkan semua orang untuk pertandingan ini. Toni sekarang bagi saya, jika Toni tidak bermain, dia bisa pergi. Tapi, dia adalah pemain penting sekarang," ungkap Pelatih Persebaya, Paul Munster, Selasa (19/3/2024).

Paul sendiri saat ini terpikat dengan progress permainan yang diperlihatkan Toni. Ia tidak memandang pemain berusia 19 tahun itu sebagai pemain muda. Menurutnya, kualitas yang ditunjukkan di atas lapangan hijau bisa menjadikan Toni sebagai pemain inti.

"Sekarang dia didorong. Dia mengalami kemajuan, pemain lain perlahan-lahan menurun, Toni terus naik. Dia adalah pesaing pemain awal sekarang secara perlahan, dan pemain lain sekarang memperhatikannya," katanya.

"Bagi saya, pemain muda tidak masalah. Kami berhak mengatakan jika anda cukup baik, berarti Anda sudah cukup umur," tambah dia.

Kendati bilang Toni pemain yang penting di laga Persebaya, Paul tidak bisa menjaminnya masuk dalam daftar 11 pemain pertama melawan Arema FC. Diketahui, Toni kerap masuk menjadi pemain pengganti. Kesempatan yang diberikan dimanfaatkan dengan baik dengan mencetak gol maupun assist.

"Sekali lagi, starting 11 bukanlah 100 persen, tapi kami memiliki pelatihan seminggu penuh ini. Segalanya bisa berubah, tapi saya punya gambaran tentang tim, para pemain juga harus menunjukkan diri kepada saya dan staf," tegasnya.

Tak hanya di Persebaya, penampilan Toni juga menawan di Timnas. Ia menjadi pilihan utama di tengah persaingan para pemain. Toni sendiri memadukan skill dan kecepatan dalam bermain. Ia bisa ditaruh sebagai gelandang, bisa pula sebagai sayap maupun penyerang sayap.

 

Baca Juga: Profil Toni Firmansyah, Wonderkid Persebaya yang Dilirik Timnas

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya