Malang, IDN Times - Memasuki akhir Februari 2023, Malang Raya menghadapi ancaman cuaca ektrem. Disampaikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Karangploso, Kabupaten Malang agar warga di Kabupaten Malang, Kota Batu, dan Kota Malang agar lebih berhati-hati saat beraktivitas di luar ruangan.
Cuaca ekstrem ini akan terjadi sejak tanggal 25 Februari hingga 3 Maret 2023. Kondisi ini berpotensi menyebabkan berbagai bencana hidrometeorologi. "Secara umum memang terlihat adanya potensi cuaca ekstrem di Jawa Timur. Termasuk di dalamnya Malang Raya seperti Kota Malang, Kabupaten Malang, dan Kota Batu," terang Ahmad Lutfi selaku Prakirawan BMKG Stasiun Klimatologi Karangploso Malang saat dikonfirmasi pada Senin (27/02/2023).