1.900 CCTV di Perkampungan Surabaya Siap Bantu Amankan Lebaran

IDN Times - Sebanyak 1.900 Closed Circuit Television (CCTV) di perkampungan kota Surabaya siap membantu pengamanan saat Lebaran. Setiap pengurus kampung pun diminta bertanggung jawab terhadap keamanan di kampungnya masing-masing.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatikan (Diskominfo) Kota Surabaya M Fikser mengatakan, setiap RW di Kota Surabaya telah dipasang 4 CCTV. Jumlah RW yang telah terpasang CCTV adalah 430.
"Ada 430 RW yang mengusulkan waktu itu dan sudah terpenuhi semuanya itu pengadaan tahun 2022," ujar Fikser.
Fikser menyebut, CCTV tersebut tidak terkoneksi dengan Diskominfo Surabaya. Melainkan diserahkan kepada masing-masing pengurus kampung di pos "Jogo Kampung Mandiri".
“Sudah diserahkan ke RW CCTV-nya. Jadi disana sudah disepakati bagian siapa yang melakukan pengawasan, terus kontrolnya tidak mungkin duduk 24 jam melihat CCTV," katanya.
Ia pun berharap kepada setiap pengurus kampung dapat bertanggungjawab pada setiap kampungnya masing-masing. Sehingga, kejahatan yang terjadi pun dapat ditekan.
"Tetapi siapa yang bertanggung jawab untuk memonitoring itu, biasanya di posko, balai RW supaya ada yang bisa memonitor," ucapnya.