Gempa Pacitan Juga Dirasakan Warga Madiun Raya

Gempa Pacitan dirasakan warga Madiun Raya

Madiun, IDN Times - Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 5,1 yang berpusat di 105 km Tenggara Pacitan, Jawa Timur, pada Senin (22/4/2024) pukul 18.10 WIB, juga dirasakan oleh warga di wilayah Madiun Raya.

Meskipun tidak berpotensi tsunami, guncangan gempa cukup terasa di beberapa daerah di Madiun Raya.

Aulia (22), warga Kecamatan Mejayan, Kabupaten Madiun, mengaku merasakan getaran gempa saat sedang beristirahat di kamarnya. 

"Tadi gempanya sekira pukul 18.10 WIB, pas saya lagi ngecas HP sambil rebahan di ranjang. Saya kira karena truk besar lewat, namun setalah itu saya lihat diberita ternyata gempa Pacitan," ujarnya.

Guncangan gempa berlangsung sebentar dan terasa ringan. Ia pun juga sempat bertanya kepada teman-temannya untuk memastikan apakah mereka juga merasakannya.

"Sempat saya tanya ke teman-teman, apakah ada yang merasakan atau tidak. Cuma sebentar lindunya," imbuhnya.

Hal senada juga diungkapkan oleh Sugeng (28), warga Kecamatan Taman, Kota Madiun. Ia merasakan guncangan gempa saat melihat air di dalam galon bergoyang.

"Ada penghuni kost keluar kamar, sambil mengamati keadaan dan memastikan apakah ada guncangan gempa. Sekarang sudah normal, sudah tidak ada guncangan," tuturnya.

Guncangan gempa ringan juga dirasakan warga Gitadini Magetan. Saat itu ia melihat lampu gantung bergoyang-goyang. "Gempa ringan dan sebentar saja, tidak berdampak di Magetan tadi saya telepon BPBD," ungkap Rori. 

Gempa juga dirasakan warga Ngawi bernama Joko, ia saat terjadi gempa tengah mancing di kolam. "Air kolam sempat beriak kecil, setelah itu tidak. Gempa hanya sebentar saja ya," Joko memungkasi.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) belum mengeluarkan informasi resmi terkait dampak kerusakan akibat gempa bumi ini.

BMKG mengeluarkan himbauan untuk tetap waspada dan selalu mengikuti informasi resmi dari pihak berwenang.

Baca Juga: Pacitan Diguncang Gempa M 5,1 Terasa hingga Trenggalek

Riyanto Photo Community Writer Riyanto

All

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya