Warga Ambil Barang Dagangan Usai Kebakaran Pasar Gentong Ngawi Padam

Kebakaran diduga akibat hubungan arus pendek listrik

Ngawi, IDN Times - Kebakaran hebat yang melanda Pasar Gentong di Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi pada Rabu petang (7/8/2024) menyisakan trauma bagi para pedagang. Setelah api berhasil dipadamkan sekitar pukul 20.00 WIB, sejumlah warga dari berbagai kalangan usia mulai beramai-ramai mengambil barang dagangan yang masih tersisa di kios-kios yang terbakar.

1. Warga jarah barang dagangan usai padam

Warga Ambil Barang Dagangan Usai Kebakaran Pasar Gentong Ngawi PadamWarga ramai-ramai jarah barang dagangan dari lokasi kebakaran. IDN Times/ Riyanto.

Barang-barang yang diambil oleh warga rata-rata masih dalam kondisi utuh, seperti kopi saset, minyak goreng, uang koin, dan berbagai macam sabun cuci piring. Meskipun petugas sudah melarang tindakan tersebut, warga tetap nekat mengambil barang-barang dagangan tersebut. 

Para pedagang korban kebakaran pun terpaksa meminta bantuan warga lainnya untuk menyelamatkan sisa barang dagangan mereka sebelum dijarah oleh warga yang tidak bertanggung jawab. 

Salah satu pedagang, Anis Solikah, menyampaikan keprihatinannya karena dari lima kios miliknya, ia mengalami kerugian hingga seratus juta rupiah. "Saya sudah lihat banyak orang ambil barang. Saya punya lima kios jualan alat rumah tangga, kerugian mencapai seratus juta rupiah," ujar Anis Solikah.

Baca Juga: 30 Kios di Pasar Gentong Ngawi Ludes Terbakar

2. Kebakaran akibat korsleting listrik

Warga Ambil Barang Dagangan Usai Kebakaran Pasar Gentong Ngawi PadamWarga ramai-ramai jarah barang dagangan dari lokasi kebakaran. IDN Times/ Riyanto.

Petugas dari Inafis Polres Ngawi juga langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di kios yang pertama kali diketahui munculnya api. 

Dari lokasi tersebut, petugas mengamankan beberapa barang bukti seperti kabel dan kipas angin yang terbakar. Berdasarkan dugaan sementara, kebakaran terjadi akibat korsleting listrik di kios tersebut.

Kapolsek Paron, AKP Budianto, menyampaikan bahwa petugas telah melakukan olah TKP di lokasi yang diduga menjadi titik awal munculnya api. Ia juga menambahkan bahwa petugas terus mengamankan lokasi untuk mencegah penjarahan lebih lanjut oleh warga.

"Petugas Inafis sudah olah TKP di kios yang pertama muncul titik api. Diduga korsleting listrik. Kita amankan lokasi karena banyak warga ambil barang, ada juga pedagang yang takut barangnya habis diambil warga," kata AKP Budianto.

3. Polisi disiagakan untuk cegah penjarahan

Warga Ambil Barang Dagangan Usai Kebakaran Pasar Gentong Ngawi PadamWarga ramai-ramai jarah barang dagangan dari lokasi kebakaran. IDN Times/ Riyanto.

Hingga malam ini, sejumlah petugas masih disiagakan di lokasi bekas kebakaran untuk menjaga keamanan. Sebelumnya, kebakaran tersebut telah menghanguskan sekitar 30 kios di Pasar Gentong, meskipun tidak ada korban jiwa, kerugian materi ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Warga yang mengambil barang dagangan dari kios yang terbakar menjadi perhatian utama di tengah situasi ini. Meskipun niat mereka mungkin baik untuk menyelamatkan barang yang tersisa, tindakan tersebut tetap menimbulkan kontroversi dan kekhawatiran di kalangan pedagang yang menjadi korban.

Baca Juga: Wisata Kebun Teh Jamus Ngawi: Lokasi, Rute, dan Aktivitasnya

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya