Pilkada Ngawi 2024: Ony-Antok Lawan Kotak Kosong

Pasangan ini mejadi Paslon tunggal 2 kali dalam pilkada

Ngawi, IDN Times – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Ngawi 2024 dipastikan akan kembali menghadirkan calon tunggal. Setelah masa perpanjangan pendaftaran untuk Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Ngawi yang berlangsung dari 2 hingga 4 September 2024, tidak ada pasangan calon lain yang mendaftar.

"Sejauh ini, hanya ada satu Bapaslon yang mendaftar, yakni pasangan Ony Anwar Harsono dan Dwi Rianto Jatmiko (Antok). Mereka telah mendaftar pada 28 September 2024," ujar Ketua KPU Ngawi, Samsu Mustakim, Jumat (06/09/2024).

Samsu juga mengungkapkan bahwa Ony-Antok sudah menjalani tes kesehatan di RSUD dr. Soetomo pada 30-31 Agustus 2024. Hasil tes tersebut telah diterima oleh KPU Ngawi. Namun, Samsu menegaskan, hasil kesehatan serta verifikasi administrasi akan diumumkan secara bersamaan setelah proses pemeriksaan selesai.

Pasangan Ony-Antok bukanlah nama baru dalam kancah politik Ngawi. Pada Pilkada 2020, keduanya juga menjadi calon tunggal setelah berhasil meraih dukungan penuh dari seluruh partai politik yang memiliki kursi di parlemen. Kala itu, mereka meraih kemenangan telak dengan 94,6 persen suara.

Meski memenangi Pilkada 2020, masa jabatan Ony-Antok hanya berlangsung sekitar 3,5 tahun, akibat penyesuaian Pilkada serentak 2024. Kini, mereka kembali maju sebagai petahana, siap menghadapi lawan kotak kosong untuk melanjutkan kepemimpinan di Kabupaten Ngawi. 

Pilkada kali ini diprediksi akan kembali menjadi sorotan, mengingat tidak adanya calon penantang yang siap bersaing dengan pasangan ini. Apakah Ony-Antok akan kembali melenggang mulus? Masyarakat Ngawi akan segera mengetahuinya dalam hitungan bulan.

Baca Juga: Demi Setetes Air Bersih, Warga Ngawi Harus Keluar Masuk Hutan

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya