Perempuan di Surabaya Tewas Tertimpa Ranting Saat Membonceng Ibunya

DLH mencatat ada 5 pohon tumbang

Surabaya, IDN Times - Seorang perempuan SA (20) tewas tertimpa ranting pohon saat membonceng ibunya di Jalan Raya Rungkut Industri, Sabtu (9/3/2024). Sang ibu pun mengalami patah tulang kaki sebelah kiri. 

"(Terjadi di) Jalan SIER (Jalan Raya Rungkut Industri) kejatuhan ranting diameter 5 sentimeter," ujar Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya, Dedik Irianto. 

Dedik menyebut, saat itu anak perempuan tersebut sedang membonceng ibunya. Kemudian, motor yang dikendarai kejatuhan ranting pohon lalu oleng dan menabrak motor lain. 

"Hidungnya kena belakang motor kemudian dibawa ke RS royal saat tiba di RS, korban sudah meninggal," ungkap Dedik. 

Atas peristiwa ini, Pemerintah Kota Surabaya bakal memberikan perhatian kepada korban. Bentuk perhatian tersebut berupa santunan. 

"Untuk santunan kuta lihat dulu ya mbak, yang jelas paling enggak ada perhatian dari pemkot," jelasnya. 

Dedik mengatakan, pihaknya telah rutin melakukan perantingan agar kejadian serupa tidak terjadi. Dalam sehari pihaknya menarget 20 titik perantingan untuk satu rayon. 

"Kita punya 7 rayon. Jadi kurang lebih 140 pohon dilakukan perantingan. Sepanjang pohon-pohon itu milik kewengan pemkot," ungkap Dedik. 

Dirinya menyebut, DLH telah memaksimalkan kegiatan perantingan. Bahkan perantingan juga dilakukan di perkampungan.

"Iya sebetulnya perantingan sudah kita maksimalkan. Tapi kan juga ada, makanya inikan kadang-kadang warga minta didahulukan di kampung-kampung," jelasnya. 

Perantingan di jalan-jalan raya merupakan prioritas DLH. Sehingga, terkadang permintaan warga untuk melakukan perantingan di kampung menghampat perantingan di Jalan Raya.

"Banyak warga minta dilakukan perantingan, padahal pohon itu masih kuat, tapi minta diranting, akhirnya kita layani, yang akhirnya jadwal kita untuk prioritas kita agak berkurang," pungkas dia. 

Data DLH Kota Surabaya, ada lima laporan pohon tumbang pada Sabtu (9/3/2024). Lima pohon tumbang tersebut berada di Jalan Darmo yang menimpa motor, Jalan Darmo Harapan yang menima satu mobil, Jalan KH Mas Mansyur, Jalan Kedung cowek, dan Jalan Kalongan.

Baca Juga: Tertimpa Pohon Tumbang, Pengendara Motor di Trenggalek Tewas

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya