Pemkot Surabaya Gelar Nobar Lagi Perebutan Juara 3 Piala Asia 2024

Bar nobar...

Surabaya, IDN Times - Pemerintah Kota Surabaya bakal menggelar nonton bareng (bareng) Piala Asia U-23 2024 untuk perebutan juara tiga Indonesia vs Iraq di Taman Surya Balai Kota Surabaya, Kamis (2/5/2024) mendatang. Hal ini mengingat tingginya antusiasme masyarakat ketika nobar Indonesia melawan Uzbekistan pada Senin (29/4/2024) malam. 

Setidaknya ada sebanyak 17.683 masyarakat yang menyaksikan Timnas Indonesia melawan Uzbekistan di Balai Kota Surabaya. Para suporter skuad Garuda Muda sangat antusias nobar menyaksikan Timnas Indonesia melawan Uzbekistan bersama Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. 

Nobar tersebut juga dihadiri  para pemain Persebaya Surabaya dan legenda sepak bola Persebaya Surabaya. Selain itu ada juga, keluarga dua personel Timnas Indonesia yang ada Surabaya, yakni keluarga Rizki Ridho dan Marcelino Ferdinan. Mereka ikut memeriahkan kemeriahan nobar yang ada di Balai Kota Surabaya.

Eri Cahyadi mengatakan, pertandingan tadi malam sangat seru. Meski Indonesia harus menerima kekalahan 2-0 atas Uzbekistan. 

“Sangat seru (pertandingan Indonesia Vs Uzbekistan), tapi kita terus semangat karena Indonesia sangat luar biasa,” ujar dia.

Melihat antusiasme nobar yang cukup luar biasa, pihaknya pun akan kembali menggelar nobar Piala Asia U-23 2024 Indonesia vs Iraq. Dijadwalkan pertandingan akan berlangsung pada Kamis (2/5/2024) nanti. 

"Nanti kita nobar lagi untuk perebutan juara ke-3, kalau kita optimis maka pasti lolos,” pungkasnya. 

Kegiatan nobar kemarin, dihelat oleh Pemkot Surabaya yang bekerjasama dengan MNC Group dan disiarkan live di RCTI. Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya juga menyajikan berbagai hiburan. Di antaranya, pertunjukan musik hingga beragam doorprize menarik. 

“Doorprize diundi menjelang babak kedua, kita juga membagikan goodie bag (bingkisan) sebelum pertandingan dimulai. Selain itu, pemkot juga menyiapkan 8.000 porsi makanan gratis bagi para suporter pendukung timnas,” kata  Eri. 

Baca Juga: Copet Beraksi Saat Nobar Timnas di Balai Kota Surabaya

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya