Dampak Gempa Tuban, 150 Pasien RS Husada Utama Dievakuasi

Pasien mulai dibawa masuk gedung RS

Surabaya, IDN Times - Sekitar 150 pasien Rumah Sakit (RS) Husada Utama telah dievakuasi di lobby utama lantai 1 pada Jumat (22/3/2024) pukul 18.30. Sebelumnya, para pasien beserta keluarga dievakuasi di halaman belakang gedung saat terjadi gempa di perairan Laut Jawa yang berasa hingga Kota Surabaya.

Pasien dibawa keluar ketika gempa susulan magnitudo 6.5 yang terasa sekitar pukul 15.55 WIB. Para pasien dievakuasi melalui tangga darurat RS Husada Utama. Sedangkan bantuan dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur baru datang sekitar pukul 17.00 WIB.

Staf humas Rumah Sakit Husada Utama Alisha, menuturkan setiap pasien telah dipilah dan perawat mempunyai tanggung jawab masing-masing atas pasiennya.

"Kami bedakan penempatan pasien. Pasien ICU kami pindahkan ke IGD, Pasien NiCU dan PICU kami pindahkan di ruang ponek dan ruang ok kexil di IGD dan pasien rawat inap anak kami tempatkan di klinik onko ginek," terangnya saat ditemui IDN Times di lokasi.

Alisha juga menyampaikan sebelumnya pada saat gempa pertama pihak rumah sakit telah melakukan persiapan. Sejak proses persiapan, pasien dan keluarga telah diberi pengumuman dan mereka patuh terhadap arahan petugas.

"Rata-rata kooperatif dengan instruksi yang kami berikan. Saat ini kami juga beri mereka kartu penunggu pasien untuk identifikasi dari orang luar yang tidak berkepentingan." katanya.

Sebelumnya, rentetan Gempa terjadi di perairan Kabupaten Tuban Jawa Timur, Jumat (22/3/2024). Gempa ketiga pada pukul 15.52 berkekuatan magnitudo 6,5 dan terasa hingga Kota Surabaya. 

Berdasarkan data dari Badan Meteorologi, Klimatologi,  dan Geofisika (BMKG) menyebut, titik gempa berada di 5.76 Lintang Selatan dan 112.33 Bujur Timur atau 130 kilometer Timur Laut Tuban. Kedalam gempa adalah 10 kilometer. 

"Info Gempa Mag:6.5, 22-Mar-24 15:52:58 WIB, Lok:5.76 LS,112.33 BT (130 km TimurLaut TUBAN-JATIM), Kedlmn:10 Km ::BMKG," tulis BMKG. 

Baca Juga: Dampak Gempa, 160 Pasien RSUA Surabaya Dirawat di Tenda Darurat 

Kayla Jasmine Yasmara Photo Community Writer Kayla Jasmine Yasmara

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Negeri Surabaya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya