Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah di Tuban Rusak

Warga mulai bersihkan genting yang berserakan

Tuban, IDN Times - Hujan yang disertai angin kencang membuat puluhan rumah di Desa Simorejo, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban, rusak parah, Senin (21/1).  Puluhan rumah warga yang diterjang angin puting beliung tersebut mengalami kerusakan di atapnya.

Bahkan, dua bangunan rumah milik warga juga ambruk. "Kejadiannya memang turun hujan tidak terlalu deras, tapi anginnya kencang, seperti tornado," kata Mustaqim, kepada IDN Times di Simorejo, Selasa (22/1). 

Baca Juga: Hujan Sepanjang Hari, Warga Sulsel Diimbau Waspada Puting Beliung

1. Sejumlah pohon tumbang dan menimpa bangunan rumah

Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah di Tuban RusakIDN Times/ Istimewa

Menurut Mustaqim, angin kencang yang terjadi selama sekitar tujuh menit tersebut, juga mengakibatkan sejumlah pohon tumbang dan menimpa bangunan rumah warga. Akibat angin puting beliung itu, rata-rata rumah rusak di bagian atap genting. 

Kejadian itu, membuat sejumlah warga panik. Bahkan, saat kejadian banyak warga berlarian keluar rumah. "Kalau angin datangnya dari arah barat, kemudian menuju ke timur dan menghancurkan bangunan rumah beberapa warga," katanya, sembari membersihkan rumahnya yang tertimpa pohon, Selasa (22/1).

2. Semua warga di Desa Simorejo selamat

Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah di Tuban RusakIDN Times/ Istimewa

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun, sejumlah warga tampak menangis dan merasa ketakutan menyaksikan dahsyatnya terjangan angin itu.

Sementara itu, pantauan IDN Times Jatim di lokasi pasca terjadi angin puting beliung, sejumlah warga mulai membersihkan pohon yang tumbang di beberapa ruas jalan desa menggunakan gergaji dan kapak. Selain itu, ada warga yang mulai membenahi atap genting mereka yang diterjang angin puting beliung.

3. Tidak ada aktivitas belajar mengajar di SDN I Simorejo

Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah di Tuban RusakIDN Times/ Istimewa

Angin puting beliung itu juga membuat gedung SDN I Simorejo rusak parah. Ruang kelas II, III, IV, dan V mengalami kerusakan di bagian atapnya. 

Kepala SDN 1 Simorejo, Sunarto, mengatakan jika akibat puting beliung, sekolah tempatnya memimpin tidak bisa mengadakan kegiatan belajar mengajar. Menurutnya, saat ini dia bersama guru dan beberapa siswa membersihkan sisa-sisa genting yang berjatuhan.

"Para siswa mulai dari pagi tadi mas sampai saat ini kita ajak untuk kerja bakti membersihkan sisa-sisa puing genting yang berjatuhan," kata Sunarto.

Selain itu, bangunan sekolah taman kanak-kanak, juga rusak parah. Perpustakaan dan pagar sekolah taman kanak-kanak tampak rusak. 

"Kalau sekolah TK malah rusak asbes di bagian kanan juga ikut terbawa pusaran angin kemudian pohon di depan ruang guru ambruk dan menimpa pagar," jelas Sunarto.

4. Pihak sekolah sudah melaporkan kejadian ini ke UPT Dinas Pendidikan Widang

Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah di Tuban RusakDok. IDN Times/Istimewa

Sunarto menjelaskan jika kerusakan bangunan sekolah akibat puting beliung sudah disampaikan kepada UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Widang. Dia berharap Dinas Pendidikan segera memberikan bantuan untuk memperbaiki gedung sekolah yang rusak.

"Agar aktivitas belajar mengajar bisa segera kembali normal," katanya. 

5. Kerugian akibat puting beliung

Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah di Tuban RusakDok. IDN Times/Istimewa

Sementara itu, Kapolsek Widang, AKP Totok Wijanarko, merinci jumlah total rumah yang mengalami kerusakan ringan sebanyak 30 unit. Untuk rumah yang rusak parah 12 unit.

"Jumlah kerusakan, masih kami data. Sebanyak 42 rumah itu, mengalami kerusakan parah dan ringan. Kerugian diperkirakan mencapai Rp 90 juta," terangnya.

Baca Juga: Mendadak Mendung dan Dingin? Waspada Angin Puting Beliung

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya