Siswa SMP di Surabaya akan Kembali Masuk Sekolah, Yakin Siap?

Alasannya karena banyak anak sepedaan pada malam hari

Surabaya, IDN Times - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya berencana untuk membuka kembali pembelajaran tatap muka bagi Sekolah Menengah Pertama (SMP). SMP yang bisa kembali didatangi siswa adalah yang termasuk dalam zona hijau dengan angka terkonfirmasi positif COVID-19 rendah.

1. Siswa SMP akan kembali masuk sekolah di Surabaya

Siswa SMP di Surabaya akan Kembali Masuk Sekolah, Yakin Siap?Ilustrasi siswa smp. IDN Times/Larasati Rey

Kabag Humas Pemkot Surabaya Febriadhitya Prajatara mengatakan, keputusan kembali masuknya siswa SMP ke sekolah dilandasi fenomena yang terjadi di Kota Surabaya. Akhir-akhir ini banyak anak-anak yang beraktivitas pada malam hari.

"Anak-anak ini harus masuk karena ada fenomena di malam hari, anak-anak itu banyak yang sepedahan malam-malam. Mungkin ini mereka kelebihan energi," ujar Febri, Rabu (29/7/2020).

2. Hanya untuk sekolah di zona hijau

Siswa SMP di Surabaya akan Kembali Masuk Sekolah, Yakin Siap?Ilustrasi siswa smp. IDN Times/Bagus F

Saat ini pemkot masih memetakan sekolah mana saja yang termasuk dalam zona hijau menggunakan overlay mapping seperti penentuan rumah ibadah yang sudah boleh buka. Selain lokasi sekolah yang sudah aman, latar belakang siswa juga diselidiki untuk memastikan pencegahan penularan COVID-19.

"Termasuk anak-anaknya ini tinggal di mana, orangtuanya kerja apa. Didetailkan. Apalagi perbatasan Surabaya-Gresik atau Surabaya-Sidoarjo ini perlu penanganan khusus, apakah boleh masuk sekolah atau tidak," tuturnya.

Baca Juga: Cara Risma Semangati Pelajar SMP di Surabaya pada Masa Pandemik

3. Akan ada pembatasan kapasitas di kelas

Siswa SMP di Surabaya akan Kembali Masuk Sekolah, Yakin Siap?Ilustrasi sekolah (IDN Times/Maulana)

Selain itu, pemkot sedang merumuskan konsep pembelajaran tatap muka yang akan diaplikasikan. Pilihannya adalah masuk sekolah dengan sif atau sebagian siswa mengikuti pembelajaran secara daring. Hal ini untuk mengurangi kapasitas kelas agar tetap bisa mematuhi physical distancing.

"Yang masuk juga anak SMP dulu, bukan SD. Karena Pemkot menilai SMP Insyaallah bisa mengerti, bisa jaga jarak, jaga diri, dan menaati protokol," terangnya.

4. Simulasi tengah dilakukan

Siswa SMP di Surabaya akan Kembali Masuk Sekolah, Yakin Siap?Foto ilustrasi siswa SMP (IDN Times/Fariz Fardianto)

Rencana pembukaan kembali SMP ini akan dilakukan sesegera mungkin. Febri mengatakan bahwa pihaknya sudah mulai melakukan simulasi di sekolah-sekolah untuk memastikan apakah konsep yang disiapkan sudah sesuai dan bisa diaplikasikan atau tidak.

"Ini sudah dirapatkan terkait persiapannya. Tim juga sudah mencoba untuk simulasi. Kalau bisa secepatnya," ungkapnya.

Baca Juga: Pemkot Klaim 95 Persen Warga Surabaya Sudah Patuh Bermasker

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya