Penumpang Turun Drastis, Daop 8 PT KAI Pangkas Perjalanan Kereta Lagi

Penurunan mencapai puluhan kali lipat

Surabaya, IDN Times - Selama masa pandemik COVID-19, jumlah penumpang kereta di Kota Surabaya turun drastis. Akibatnya, beberapa Kereta Api Lokal di wilayah Daop 8 PT KAI pun dibatalkan dan seluruh Kereta Api Jarak Menengah dan Jauh berbagai jurusan ditiadakan.

1. Jumlah penumpang turun drastis

Penumpang Turun Drastis, Daop 8 PT KAI Pangkas Perjalanan Kereta LagiManajer Humas KAI Daop 8, Suprapto. IDN Times/Fitria Madia

Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Suprapto menyebutkan, penurunan penumpang kereta sudah terjadi sejak masa awal pandemik COVID-19. Namun jumlah ini semakin parah saat diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Surabaya, Kabupaten Sidoarjo, dan Kabupaten Gresik.

"Ini bisa kita bandingkan, jumlah penumpang yang naik pada tanggal 1 Maret 2020 berjumlah 40.148 penumpang per hari. Sedangkan saat ini, dari periode tanggal 1 s/d 5 Mei 2020, jumlah penumpang yang naik rata-rata berjumlah total antara 1.500-2.500 penumpang per harinya," ujar Suprapto melalui siaran pers Humas Daop 8 PT KAI, Rabu (6/5).

2. KA Lokal tersisa 16 perjalanan saja

Penumpang Turun Drastis, Daop 8 PT KAI Pangkas Perjalanan Kereta LagiKondisi hari pertama PSBB di Stasiun Gubeng Surabaya, Selasa (28/4). Dok. Daop 8 Surabaya

Akibat adanya penurunan jumlah penumpang yang sangat signifikan, PT KAI Daop 8 Surabaya pun kembali membatalkan sejumlah perjalanan KA lokal yang masih tersisa. Sehingga terhitung pada tanggal 6 Mei 2020, hanya tinggal terdapat 16 perjalanan KA Lokal yang masih beroperasi. Dalam kondisi normal, terdapat 46 perjalanan KA Lokal yang beroperasi di wilayah PT KAI Daop 8 Surabaya.

"Sementara untuk perjalanan KA Jarak Menengah dan Jauh, di wilayah PT KAI Daop 8 Surabaya saat ini seluruh perjalanannya dibatalkan. Total ada dari 41 perjalanan KA jarak Jauh dan Menengah dari daop 8 Surabaya ke berbagai kota di Pulau Jawa yang tidak beroperasi hingga tanggal 31 Mei 2020," tambah Suprapto.

3. Tetap patuhi protokol COVID-19

Penumpang Turun Drastis, Daop 8 PT KAI Pangkas Perjalanan Kereta LagiSuasana ruang tunggu Stasiun Gubeng. Dok. Humas KAI Daop 8

Meski tetap ada perjalanan di KA Lokal, Suprapto menegaskan bahwa pihaknya akan tetap mematuhi Peraturan Gubenur Jawa Timur Nomor 18 tahun 2020 Tentang PSBB. Di antaranya yaitu pembatasan Daya kapasitas angkutan maksimal 50 persen dari kapasitas tempat duduk yang tersedia, penumpang wajib mengunakan masker, dan melakukan pengukuran suhu tubuh sebelum memasuki moda transportasi dan jika ditemukan penumpang yang suhu badannya 38 derajat atau lebih, maka akan dilarang untuk naik kereta api dan selanjutnya bea tiket akan dikembalikan 100 persen.

“Masih beroperasinya ke-16 KA Lokal di wilayah PT KAI Daop 8 surabaya ini dalam rangka mengakomodir akan kebutuhan masyarakat yang karena berbagai kepentingan, terpaksa harus melakukan kegiatan aktifitas di luar rumah. Kami selalu mengimbau kepada masyarakat Jawa Timur agar selalu mematuhi aturan protokol terkait pencegahan penyebaran virus corona," tuturnya.

Baca Juga: KAI Tutup Sementara Rute Kereta Api Relasi Malang-Jakarta 

4. Daftar KA Lokal yang masih beroperasi

Penumpang Turun Drastis, Daop 8 PT KAI Pangkas Perjalanan Kereta LagiSuasana di Stasiun Gubeng Surabaya jelang libur Natal dan tahun baru. Dok.IDN Times/Istimewa

Berikut daftar KA Lokal yang masih beroperasi :

1. KA Dhoho (KA 431- 440) relasi Blitar – kertosono – Surabaya Kota
2. KA Dhoho (KA 445 – 438) relasi Surabaya Kota – Kertosono – Blitar
3. KA Tumapel ( KA 448) relasi Malang – Surabaya Kota
4. KA Penataran (KA 450) relasi Blitar – Malang - Surabaya Kota
5. KA Penataran (KA 451) relasi Surabaya Kota – Malang - Blitar
6. KA Penataran (KP/449A) relasi Surabaya Kota - malang
7. KA Penataran (KP/452A) relasi Malang – Surabaya Kota
8. KA Penataran (KP/453A) relasi Surabaya Kota - Malang
9. KA Ekonomi Lokal Babat (KA 475) relasi Surabaya Pasar Turi - Sidoarjo
10. KA Ekonomi Lokal  Babat (KA 476 – 477) relasi Sidoarjo – Surabaya Pasar Turi - Babat
11. KA Ekonomi Babat (KA 478 – 479) relasi Babat – Surabaya Pasar Turi - Sidoarjo
12. KA  Ekonomi Babat (KA 480) relasi Sidoarjo – Surabaya Pasar Turi
13. KA Lokal Kertosono (KA 481) relasi Surabaya Kota - Kertosono
14. KA Lokal Kertosono (KA 482) relasi Kertosono – Surabaya Kota
15. KA Lokal Kertosono (KA 483) relasi Surabaya Kota – Kertosono
16. KA Lokal Kertosono (KA 484) relasi Kertosono – Surabaya Kota.

Baca Juga: Pandemik COVID-19, PT KAI Madiun Hanya Jalankan Kereta Lokal 

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya