Seleksi DPT ODGJ di Liponsos Rutin Diupdate hingga Coblosan

#GenZMemilih

Surabaya, IDN Times - Total 476 Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 di Lingkungan Pondok Sosial (Liponsos) Keputih, Surabaya dikonfirmasi menggunakan hak pilih di
TPS 53, 54, dan 901 pada Rabu (14/2/2024). Rinciannya, 426 orang ODGJ dan orang terlantar melakukan pemungutan suara di TPS 54 dan 901, sedangkan 50 lainnya di TPS 53.

"476 semua ikut. Dari 586 maka ada kondisi-kondisi yang dia tidak memungkinkan untuk melakukan pemungutan suara hari ini, maka dia tidak ikut," jelas Anna Fajriatin, Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) kepada IDN Times di lokasi.

Anna bilang, proses seleksi DPT itu sudah dilakukan sejak beberapa hari sebelum Pemilu dimulai. Kondisi kesehatan mereka sudah dipantau sejak tiga hari lalu.

"Kita sudah melakukan pemeriksaan ini setiap hari. Kita kan sudah bisa ya, (melihat) misalnya 3 hari yang lalu, dia kondisi drop, kan? Gak mungkin. Jadi kan memang ada pemeriksaan rutin juga ya. Karena tidak boleh membahayai atau melukai sekitar," lanjut Anna.

Anna mengatakan, ada 50 orang yang menggunakan hak pilih di TPS 53 baru bisa melakukan pemungutan suara pada Rabu (14/2/2024) pukul 11.00 WIB.

"Dari KPPS-nya diminta jam 11. Sudah di bawa ke sana, sudah diantar, sama petugasnya gak boleh nih, (harus) jam 11. Jadi balik lagi. TPS-nya disitu, TPS 53," ungkap Kadinsos Surabaya itu.

Sejak pemungutan suara di mulai, DPT di Liponsos tampak antusias. Usai melakukan pencoblosan mereka mendapat konsumsi berisi minuman dan kue.

"Ya kita kan ada pendamping. Jadi pendamping itu yang mengarahkan. Jadi ya kita bawa 20 ke sini. Dari barak kita bawa ke sini," jawab Anna ketika ditanya proses mobilisasi para DPT.

Di dalam ruang pemilihan suara sudah disiapkan dua pendamping yang bertugas membantu di bilik suara, kotak suara, dan proses pencelupan jari ke tinta. Bagi pemilih yang kesulitan mengisi dan memasukkan surat suara, akan didampingi dari dekat oleh petugas.

Bahkan proses pencelupan jari ke tinta juga dibantu, agar lebih efisien. Selain itu, warga binaan di Liponsos tampak tertib menanti giliran dibangku yang sudah disediakan petugas KPPS.

Baca Juga: 470 ODGJ dan Orang Terlantar Gunakan Hak Pilih di Liponsos Keputih

Aulia Supintou Photo Community Writer Aulia Supintou

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya