Kesembuhan Pasien Positif COVID-19 di Tulungagung Capai 97 Persen

Dua minggu lagi diprediksi masuk zona hijau

Tulungagung, IDN Times - Tren kesembuhan pasien positif COVID-19 di Kabupaten Tulungagung terus mengalami peningkatan yang signifikan. Dari total jumlah kasus positif yang mencapai 238 pasien, hanya tinggal 5 pasien saja yang menjalani karantina. Sebanyak 230 orang di antaranya dinyatakan sudah sembuh dan tiga pasien lain meninggal dunia. Persentase kesembuhan pasien saat ini mencapai 97 persen.

1. Pasien di 10 klaster sudah sembuh semua

Kesembuhan Pasien Positif COVID-19 di Tulungagung Capai 97 PersenIlustrasi COVID-19 (IDN Times/Debbie Sutrisno)

Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Tulungagung Galih Nusantoro menjelaskan, dari total 10 klaster yang terpetakan, semuanya dinyatakan selesai. Pasien dari ke 10 klaster ini sudah sembuh semua. Lima orang yang masih menjalani karantina merupakan pasien nonklaster.

"Pasien dari 10 klaster sudah sembuh semua, mereka telah dinyatakan sembuh dan sudah pulang ke rumah," jelasnya, Senin (6/7/2020).

2. Kenaikan pasien sembuh sejak 2 pekan lalu

Kesembuhan Pasien Positif COVID-19 di Tulungagung Capai 97 Persen(Liputan6/Pixabay)

Tingginya angka kesembuhan ini membuat status Tulungagung turun ke warna kuning dan termasuk dalam kategori daerah risiko sedang. Meningkatnya jumlah pasien yang sembuh ini sudah dirasakan sejak dua pekan lalu. Jumlah pasien yang sembuh relatif lebih banyak dibandingkan tambahan pasien positif baru. Kemampuan untuk bisa melakukan tes PCR sendiri, serta adanya perubahan regulasi penetapan kesembuhan pasien menjadi salah satu faktornya.

"Sekarang bagi pasien berstatus OTG, untuk dinyatakan sembuh cukup swab dengan hasil negatif satu kali," tuturnya.

Baca Juga: Sebanyak 34 Tenaga Kesehatan di Tulungagung Terpapar COVID-19

3. Imbau masyarakat tetap patuhi protokol kesehatan

Kesembuhan Pasien Positif COVID-19 di Tulungagung Capai 97 PersenIlustrasi virus corona. IDN Times/Arief Rahmat

Jika kondisi ini bisa tetap dipertahankan, dalam waktu dua pekan ke depan Tulungagung diprediksi sudah dinyatakan masuk kawasan risiko rendah atau zona hijau. Galih sendiri mengimbau kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku dan menerapkan physical distancing.

"Masyarakat harus tetap patuh ini belum sembuh seluruhnya, semoga tidak ada tambahan pasien lagi," pungkasnya.

Baca Juga: 4 Klaster Penyebaran COVID-19 di Tulungagung Dinyatakan Selesai

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya