PWNU Jatim Minta Sukmawati Segera Minta Maaf ke Publik

Buntut panjang bandingkan Nabi dengan Bung Karno

Surabaya, IDN Times - Ketua PWNU Jatim, KH Marzuki Mustamar mengimbau putri Presiden Soekarno, Sukmawati Soekarnoputri meminta maaf ke publik. Pasalnya, ujaran yang dilakukannya, yaitu membandingkan Nabi Muhammad dengan Bung Karno sudah membuat gaduh masyarakat.

Baca Juga: Wamenag Minta Masyarakat Menahan Diri Terkait Kontroversi Sukmawati

1. Minta Sukmawati turunkan gengsi

PWNU Jatim Minta Sukmawati Segera Minta Maaf ke PublikSukmawati Soekarnoputri ketika hadir di acara FGD bersma Divhumas Polri, Senin (11/11). (YouTube/Divhumas Polri)

 

Marzuki meminta Sukmawati sebagai salah satu tokoh yang juga anak Bung Karno bisa menunjukan sikap gentle. Ia berharap rasa gengsi bisa sedikit dikurangi agar kondusifitas dan stabilitas bangsa tetap terjaga.

"Seandainya sudah terlanjur diucapkan, ayo gentle demi negara. Akui dan itu kami cabut minta maaf. Gak papa malu sedikit. Korbankan gengsinya," ujarnya saat di Kantor PWNU Jatim, Selasa (19/11).

2. Jika tak mau minta maaf, minta aparat tanggap

PWNU Jatim Minta Sukmawati Segera Minta Maaf ke PublikKetua PWNU Jatim, KH Marzuki Mustamar saat konferensi pers di kantornya, Selasa (19/11). IDN Times/Ardiansyah Fajar

Apabila Sukmawati tetap tidak mau mencabut ucapannya dan meminta maaf secara terbuka, PWNU Jatim punya saran. Marzuki meminta aparat penegak hukum bisa tanggap.

"Tanggap bukan tangkap. Dipanggil, di-tabayun, daripada masyarakat bergerak dan menimbulkan gaduh," kata Marzuki.

3. Berharap Megawati ikut jembatani kasus ini

PWNU Jatim Minta Sukmawati Segera Minta Maaf ke PublikSukmawati Soekarnoputri (Youtube)

Lebih lanjut, Marzuki berharap Ketum PDIP sekaligus saudara kandung Sukmawati, Megawati Soekarnoputri ikut menjembatani kasus ini. Tak lupa, Presiden Joko 'Jokowi' Widodo disarankan ikut berkomunikasi secara persuasif. "Nuwun sewu ada Bu Megawati, ada Presiden, menteri, ada Kapolri. Ada penyelesaian dari aparat negara dari pada harus kasus ini berlarut-larut," kata Marzuki. 

4. PWNU Jatim tak akan laporkan Sukmawati ke polisi

PWNU Jatim Minta Sukmawati Segera Minta Maaf ke PublikKetua PWNU Jatim, KH Marzuki Mustamar saat konferensi pers di kantornya, Selasa (19/11). IDN Times/Ardiansyah Fajar

PWNU juga menegaskan tidak akan melaporkan Sukmawati ke kepolisian. Langkah itu, kata Marzuki, dapat menambah runyam suasana. Sebaliknya, apabila ada beberapa orang yang sudah melaporkan, ia menilai langkah itu merupakan upaya pribadi dan merupakan haknya.

"NU akan melihat perkembangan yang bersifat maslahat untuk Islam dan Indonesia," pungkas Marzuki.

Baca Juga: Heboh Muhammad Vs Sukarno, PPP Desak Sukmawati Minta Maaf Umat Islam

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya