PKS Beri Sinyal Usung Khofifah di Pilgub 2024

Katanya sudah komunikasi intens

Surabaya, IDN Times - Partai politik tambahan yang akan mengusung Khofifah Indar Parawansa sebagai Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Jawa Timur (Jatim) 2024 perlahan terungkap. Salah satu parpol itu PKS.

"Kami sudah beberapa kali melakukan pertemuan dengan Khofifah terlebih saat masih menjadi gubernur Jatim kami melakukan tukar pikiran yang sangat bagus untuk membangun Jawa Timur," ujar Ketua DPW PKS Jatim, Irwan Setiawan, Rabu (8/5/2024).

Saat disinggung soal jatah Bakal Calon Wakil Gubernur (Bacawagub) Jatim, Irwan memilih untuk menyerahkan keputusan tersebut kepada Bacagub. "Jika memang ada kader kami yang mungkin cocok dengan Khofifah, kami silakan saja," katanya.

Kendati demikian, Irwan menyampaikan bahwa PKS dalam waktu dekat ini masih melakukan komunikasi dengan partai politik tingkat Jatim. "Ini untuk membangun persamaan pandang tebtang bagaimana menata dan membangun Jawa Timur," jelasnya.

 

Pihaknya juga, lanjut Irwan, menyerahkan semua keputusan untuk Pilkada 2024 ini kepada DPP PKS. "Kami di sini hanya melakukan komunikasi terlebih dahulu, semua keputusan dari DPP," terangnya.

 

Sementara itu, Khofifah baru-baru ini telah mendapatkan rekomendasi sebagai Bacagub Jatim 2024 dari empat parpol. Antara lain, Partai Gerindra, Golkar, Demokrat dan PAN.

 

Lebih lanjut, Ketum PP Muslimat NU ini mengakui kalau bakal ada tiga parpol lain yang merapat. Meski tak mau membeberkannya ke publik. Khofifah menyebut kalau sudah melakukan komunikasi intens.

 

Nah, dua dari tiga partai itu mulai menunjukkan sikapnya. Ketua DPD PDIP Jatim, Said Abdullah bilang kalau sudah melakukan pertemuan tertutup dengan Khofifah. Salah satunya membahas Pilgub Jatim. Kemudian PKS juga mengakui hal yang sama.

 

 

 

 

Baca Juga: Khofifah Borong Rekom Parpol, Independen Bisa Daftar Bacagub 

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya