Kampung Tangguh Bebas Narkoba Mulai Digerakkan di Jatim

Tiap polres harus bina 1 kampung

Surabaya, IDN Times - Polda Jawa Timur (Jatim) melalui Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) mencanangkan Kampung Tangguh Bebas Narkoba. Tiap Polres dan Polresta se-Jatim diwajibkan membuat kampung ini sebagai percontohan.

"Setiap Polres menunjuk satu kampung yang diikutsertakan dalam kegiatan lomba Kampung Tangguh Bebas Narkoba,” ujar Dirresnarkoba Polda Jatim, Kombes Pol Arie Ardian Rishadi.

Pencanangan program Kampung Tangguh Bebas Narkoba tidak lepas dari upaya polda melawan gerakan antinarkoba. Dari data pengungkapan yang Ditreskoba Polda Jatim, angka penyalahgunaan cukup tinggi. Rata-rata per tahun bisa mengungkap kasus sebanyak 6.000 sampai dengan 6.500 kasus per tahun.

"Kita juga harus melakukan program-program pencegahan yang lebih efektif, kita sudah ada kampung bersih Narkoba sebetulnya, kita akan evaluasi betul, dan kebetulan ini juga menjadi program Quick Wins bapak Kapolri, sehingga kita akan mengefektifkan kembali kampung-kampung tangguh antinarkoba," kata Arie.

Alumni Akpol 96 ini menambahkan, pihaknya juga akan bersinergi dengan stakeholder terkait, dengan BNNP, dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim dan Pemerintah Kabupaten/Kota dalam hal ini ada dinas pemberdayaan desa, Bakesbangpol dan akademi untuk sama-sama merumuskan konsep sinerginya.

"Mulai dari kesiapan personel, dukungan anggarannya, dari metode yang harus kita laksanakan, sampai dengan bagaimana cara pengukuran tingkat keberhasilannya, supaya betul-betul program kampung tangguh bebas narkoba ini bisa diukur efektifitasnya dan memberikan dampak yang luar biasa untuk masyarakat dalam rangka menurunkan angka penyalahgunaan narkoba di Jawa Timur," kata dia. 

Diharapkan dari hasil koordinasi dengan stakeholder terkait ini, dapat terwujud langkah-langkah konkret dan efektif dalam rangka pencegahan, serta dapat menurunkan angka penyalahgunaan narkoba di Jatim.

Baca Juga: Polwan Polda Jatim Briptu Tiara Nissa Jadi Lulusan Terbaik Akpol Turki

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya