82 Orang Berebut 18 Jabatan Pimpinan Tinggi di Pemprov Jatim

Tahap seleksi dimulai 5 Agustus sampai 7 September

Surabaya, IDN Times - Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jawa Timur (Jatim), Indah Wahyuni mengatakan bahwa pendaftaran seleksi terbuka 18 jabatan pimpinan tinggi di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim telah ditutup, pukul 24.00 WIB, Selasa (10/8/2021).

1. Ada 82 pendaftar pada Selasa sore

82 Orang Berebut 18 Jabatan Pimpinan Tinggi di Pemprov JatimGubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa saat memberi penghargaan Jer Basuki Mawa Beya, Senin (12/10/2020). Dok. Pemprov Jatim

Yuyun--sapaan karibnya- menyampaikan, berdasarkan data yang masuk ke dirinya hingga pukul 17.00 WIB kemarin, sudah terekap ada sebanyak 82 orang pendaftar. Menurut dia, jumlah itu sudah memenuhi syarat. Namun terkait perpanjangan atau dibukanya lagi pendaftaran menjadi kewenangan panitia seleksi (pansel).

"Ada 82 orang, InsyaAllah sudah cukup. Kalau perpanjangan akan kami rapatkan dengan tim pansel. Nanti dilihat keputusan tim pansel," ujarnya.

Baca Juga: Ekonomi Jatim Tumbuh 7,05 Persen, Khofifah Optimistis Terus Bangkit

2. Pendaftar dari Jatim tidak ada luar Jatim

82 Orang Berebut 18 Jabatan Pimpinan Tinggi di Pemprov JatimPemprov Jatim sebelum distribusikan 915 ribu vaksin COVID-19, Senin (22/2/2021). Dok. Humas Dinkes Jatim

Semua pendaftar, sambung Yuyun, tidak hanya dari Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Jatim saja. Tapi juga ada pendaftar-pendaftar dari pemerintah kabupaten/kota. Ia memastikan bahwa tidak ada pendaftar dari luar Jatim.

"Ada dari kabupaten/kota. Kalau dari luar Jatim tidak ada, memang ini dikhususkan untuk Jatim," jelas dia.

3. Pendaftar akan ikuti tahapan seleksi mulai 5 Agustus - 7 September 2021

82 Orang Berebut 18 Jabatan Pimpinan Tinggi di Pemprov JatimSekdaprov Jatim, Heru Tjahjono tinjau pelaksanaan SKB CPNS 2019, Senin (28/9/2020). Dok. Humas Pemprov Jatim

Lebih lanjut, para pendaftar ini nantinya akan mengikuti seleksi administrasi terlebih dahulu. Seleksi ini digelar mulai 5-12 Agustus 2021. Bagi yang lolos, berlanjut ikut seleksi kompetensi manejerial yang dijadwalkan 14-31 Agustus 2021.

"(Jika lolos) nanti ada wawancara, kemudian penetapan," kata Yuyun.

Seleksi wawancara sendiri masuk dalam seleksi kompetensi bidang yang dijadwalkan 3-5 September 2021. Selanjutnya, tiga nama terbaik untuk tiap jabatan akan diajukan ke gubernur pada 7 September 2021.

4. Berikut 18 posisi yang sedang lowong

82 Orang Berebut 18 Jabatan Pimpinan Tinggi di Pemprov JatimKepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Jawa Timur (Jatim), dr. Herlin Ferliana. IDN Times/Dok. Istimewa

Adapun 18 jabatan tersebut, Kadis PU Bina Marga, Kadis PU Sumber Daya Air, Kadis Kesehatan, Kadis Peternakan, Kepala Bakesbangpol, Wadir Penunjang Pelayanan Rumah Sakit Saiful Anwar Malang, Wadir Penunjang dan Pendidikan Pelatihan RS Soedono Madiun, Direktur RS Karsa Husada Batu.

Lebih lanjut, Asisten Pemerintahan, Asisten Perekonomian, Karo Administrasi Pembangunan, Karo Administrasi Pimpinan, Karo Organisasi, Karo Pengadaan Jasa, Karo Perekonomian, Kepala Bakorwil Jember, Kepala Bakorwil Madura dan Kepala Bakorwil Malang.

Baca Juga: Penduduk Jatim Turun 50 Ribu Jiwa

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya