Ditinggal Belanja, Balita di Banyuwangi Terkunci di Mobil

Orang tua diharapkan lebih hati-hati

Banyuwangi, IDN Times - Beredar luas video aksi seorang polisi di Banyuwangi, Jawa Timur, memecahkan sebuah kaca mobil. Aksi tersebut dilakukan dengan terpaksa untuk menyelamatkan seorang balita yang terkunci di dalam mobil saat ditinggal orang tuanya berbelanja.

1. Terik matahari membuat mobil cepat pengap

Ditinggal Belanja, Balita di Banyuwangi Terkunci di MobilAksi polisi di Banyuwangi selamatkan balita terkunci di mobil. (Istimewa)

Penelusuran IDN Times, video tersebut diambil di pinggiran jalan raya Rogojampi, sekitar pukul 10:00 WIB, Selasa 2 April 2024. Aipda Donny Yanuar, polisi yang ada di video tersebut membenarkan kejadiannya. Balita laki-laki berusia tiga tahun, terkunci sendirian di dalam mobil yang diparkir.

Menurut Donny, balita tersebut terkunci di sebuah mobil kecil berwarna putih. Balita tersebut diketahui bersama ibu dan neneknya yang meninggalkannya sendiri di dalam mobil untuk berbelanja di sebuah toko.

Baca Juga: Harga Tomat di Banyuwangi Meroket Rp32 Ribu Perkilo

2. Kunci mobil dan anak tertinggal, ibunya belanja

Ditinggal Belanja, Balita di Banyuwangi Terkunci di MobilAksi polisi di Banyuwangi selamatkan balita terkunci di mobil. (Istimewa)

Ibu dan nenek balita tersebut keluar dari mobil untuk berbelanja di toko jahit. Sementara si balita, ditinggal di dalam mobil dalam keadaan pintu tertutup. Setelah beberapa lama, ibu dan neneknya selesai berbelanja dan hendak pulang.

Namun, mereka tidak bisa membuka pintu mobil karena kuncinya hilang. Ternyata, kunci tertinggal di dalam mobil dan celakanya, anak bayi ibu tersebut ada dan terkunci ralat di dalamnya. Kepanikan pun terjadi sehingga mengundang kerumunan.

3. Beruntung, balita masih selamat

Ditinggal Belanja, Balita di Banyuwangi Terkunci di MobilAksi polisi di Banyuwangi selamatkan balita terkunci di mobil. (Istimewa)

Beruntung, ada warga yang cekatan dan memanggil polisi. Donny yang kebetulan sedang bertugas tak jauh dari lokasi segera mendekat. Berbagai upaya gagal dilakukan untuk membuka pintu mobil. Termasuk upaya memecah kaca dengan batu.

"Sebelumnya pemilik sudah memberikan izin untuk memecahkan kaca mobil tersebut. Karena khawatir anaknya kehabisan oksigen di dalam mobil tersebut," kata Donny, Selasa (2/4/2024).

Upaya selanjutnya, Donny menggunakan baton stick miliknya untuk memecahkan kaca. Sekali hantam, kaca mobil sebelah kiri depan penumpang berlubang. Donny kemudian mendorong kaca hingga terlepas dan meraih gagang pintu dan membukanya.

"Langsung yang bersangkutan masuk dan menggendong anak tersebut keluar dari mobil. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa," cetus Donny.

Baca Juga: Mudik Lebaran, Pesawat Banyuwangi - Surabaya Bisa PP Setiap Hari

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya