Nusron Wahid: Prabowo Siap Tampil Cemerlang di Debat Capres Terakhir

Debat capres terakhir akan digelar 4 Februari 2024

Madiun, IDN Times - Tim Kampanye Nasional (TKN) Capres dan Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka membeberkan persiapan Capres Prabowo Subianto menjelang debat capres terakhir yang akan digelar pada 4 Februari 2024 mendatang. Hal tersebut disampaikan langsung Nusron Wahid usai bertemu tukang becak se-Madiun Raya di lapangan Gulun Madiun. Senin (29/01/2024).

1. Prabowo setiap hari membaca buku

Nusron Wahid: Prabowo Siap Tampil Cemerlang di Debat Capres TerakhirNusron Wahid Sekertaris TKN Capres dan Cawapres Prabowo - Gibran saat berada di lapangan Gulun Kota Madiun. IDN Times/ Riyanto

Sekretaris TKN Nusron Wahid mengatakan, debat kelima tersebut akan membahas tentang kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi.

"Semuanya sudah disiapkan dengan baik. Pak Prabowo Subianto setiap hari terus membaca buku," kata Nusron.

Nusron optimistis, Capres Prabowo akan tampil cemerlang di debat tersebut. Pasalnya, Prabowo memiliki pengalaman yang cukup panjang di bidang pemerintahan dan militer.

"Selama ini program program dan pekerjaan yang dilakukan Pak Prabowo sudah banyak sekali, menyentuh kesejahteraan rakyat," ucapnya.

2. Program andalan revolusi putih

Nusron Wahid: Prabowo Siap Tampil Cemerlang di Debat Capres TerakhirNusron Wahid Sekertaris TKN Prabowo - Gibran saat berorasi ajak tukang becak menangkan Pilpres Prabowo - Gibran satu putaran di lapangan Gulun Kota Madiun. IDN Times/ Riyanto

Nusron menyebutkan, program-program tersebut antara lain Revolusi Putih, hingga makan siang gratis dan susu gratis, untuk perkembangan anak-anak Indonesia.

"Program program itu tujuannya agar terjadi peningkatan kualitas sumber daya manusia, melalui perbaikan gizi sejak dini, serta meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia," terangnya.

Masih menurut Nusron, persiapan Prabowo Subianto untuk debat capres terakhir mendapat sambutan positif dari publik. Banyak warganet yang berharap Prabowo dapat tampil meyakinkan dan memberikan informasi yang bermanfaat bagi masyarakat.

Baca Juga: Buruh Jatim ke Prabowo - Gibran, Gerindra Sesumbar 1 Putaran

3. Kesempatan terakhir sampaikan visi misi capres

Nusron Wahid: Prabowo Siap Tampil Cemerlang di Debat Capres TerakhirNusron Wahid Sekertaris TKN Prabowo - Gibran saat berorasi ajak tukang becak menangkan Pilpres Prabowo - Gibran satu putaran di lapangan Gulun Kota Madiun. IDN Times/ Riyanto

"Pak Prabowo harus tampil maksimal di debat terakhir. Ini kesempatan terakhir untuk meyakinkan masyarakat bahwa beliau adalah pemimpin yang tepat," imbuh Nusron.

"Saya yakin Pak Prabowo akan tampil cemerlang di debat terakhir. Beliau memiliki pengalaman dan visi yang jelas untuk Indonesia," pungkasnya.

Diharapkan pada debat capres terakhir nanti akan menjadi kesempatan bagi kedua capres untuk menyampaikan visi dan misinya kepada masyarakat. Hasil debat akan berdampak signifikan terhadap perolehan suara di Pilpres 2024.

Baca Juga: Persiapan Gibran Jelang Debat, Nusron Wahid: Makan Enak, Ketawa Banyak

Riyanto Photo Community Writer Riyanto

All

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya