Jokowi Ceritakan Banyak Mahasiswa Tiongkok Kuliah di Amerika

Mahasiswa Indonesia masih segelintir

Surabaya, IDN Times - Presiden Joko 'Jokowi' Widodo perlahan tahu rahasia Tiongkok dapat menjadi negara maju yang bersaing dengan negara Eropa dan Amerika Serikat. Ternyata, sebagian besar mahasiswanya berbondong-bondong kuliah ke luar negeri khususnya Amerika Serikat. Sementara mahasiswa Indonesia jumlahnya masih sangat kecil.

Jokowi mulanya bercerita di depan ratusan rektor yang tergabung dalam Forum Rektor Indonesia bahwa baru saja kunjungan kerja ke Amerika Serikat. Di sana, ia diajak ke dua perguruan tinggi. Satu di Washington DC, satu di San Fransisco.

"Saya masuk dan lihat. Apa yang ada di pikiran saya, betul-betul saya kaget. Lebih dari separuh mahasiswanya dari Tiongkok, dari RRT dari China," ungkapnya saat membuka Konvensi Kampus ke-29 dan Temu Tahunan ke-25 Forum Rektor Indonesia di Graha Unesa, Senin (15/1/2024). 

Menurut Jokowi, banyaknya mahasiswa asal Tiongkok yang mencari ilmu hingga ke Amerika Serikat inilah yang menjadi rahasia mereka dapat menjadi negara maju selama 20 tahun terakhir. Bahkan melampaui beberapa negara yang sudah maju.

Tak hanya Tiongkok, di perguruan tinggi atau universitas yang dikunjunginya itu, Jokowi mendapatkan informasi kalau mahasiswa terbanyak kedua ialah dari India. Sementara dari Indonesia, hanya segelintir.

"Saya cari mahasiswa Indonesia ternyata ada lima. Sangat kecil sekali," katanya.

Dalam kunjungannya itu, Jokowi menyempatkan diri ke Fakultas Robotik dan AI. Lagi-lagi di sana disuguhkan banyaknya mahasiswa asal Tiongkok. Mereka belajar AI, Robotik Air Dalam, Robotik Agriculture hingga Manufacturing.

Melihat hal ini, Jokowi mendorong para rektor untuk menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dalam kurun waktu 5 - 10 tahun ini. Karena ke depan, Jokowi menyebut Indonesia mendapatkan bonus demografi.

"SDM unggul jadi kunci. Itu betul-betul kita persiapkan secara real dan konkrit. Kita tahu sumber daya kita melimpah. Itu tidak cukup jadi negara maju," tegas Jokowi.

Baca Juga: Jokowi Naikan Anggaran Riset, 01, 02 dan 03 Tak Bakal Berani Potong

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya