Akhir Ramadan, NasDem Kerja Keras Lambungkan Nama Anies Baswedan

Doa bersama untuk Anies digelar masif

Surabaya, IDN Times - Hari-hari terakhir Ramadan tahun ini dimanfaatkan oleh partai NasDem Jawa Timur (Jatim) untuk melambungkan nama Anies Baswedan. Diketahui, mantan Gubernur DKI Jakarta itu merupakan Bacapres yang diusung NasDem pada Pemilu 2024 mendatang.

Ketua DPW Partai NasDem Jatim, Sri Sajekti Sudjunadi mengatakan, 9.999 warga dari berbagai kalangan dan lapisan masyarakat yang tersebar di berbagai daerah di 38 kabupaten dan kota se-Jatim secara serentak dalam waktu hampir bersamaan usai menggelar khotmil quran binnadhor dan doa bersama.

"Mayoritas kaum perempuan atau ibu-ibu menggelar majelis khotmil Quran Binnadhor dan doa bersama, tirakat untuk Pak Anies Baswedan menjadi Presiden 2024," ujarnya, Selasa (18/4/2023).

Jess-sapaan karib Sajekti- mengakui kalau dala khataman Al Qur'an, juga dilaksanakan pembacaan salawat (berzanji) serta doa untuk kemenangan Anies di Pilpres 2024. "Ada juga tirakatan untuk Pak Anies sebagai Presiden Republik Indonesia tahun 2024,' tuturnya.

Di setiap titik Majelis Khotmil Quran Binnadhor, diikuti 30 orang dari jamaah pengajian laki-laki maupun perempuan. Setiap orang membaca 1 juzz Al Quran secara bersama-sama. "Mereka bukan pengurus Nasdem, tapi rakyat yang cinta dan ingin Pak Anies menjadi Presiden," tegas dia.

Anies Baswedan sendiri sebelumnya melakukan kunjungan atau safari ke Surabaya dan Madura selama tiga hari pada 17 - 19 Maret 2023 lalu. Di Jawa Timur, Anies melakukan berbagai kegiatan, mulai bertemu emak-emak pendukungnya, hingga menghabiskan malam di Jalan Tunjungan.

Baca Juga: Indikator: Elektabilitas Ganjar Stagnan, Prabowo Menguat, Anies Turun

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya