Banyuwangi, IDN Times - Penyanti Melly Goeslaw berhasil menghipnotis ribuan penonton yang hadir melalui lagu "Ada Apa Dengan Cinta" bergaung di Gelanggang Senid dan Budaya (Gesibu), Taman Blambangan Kabupaten Banyuwangi. Melly tampil memeriahkan puncak pagelaran Banyuwangi Batik Festival (BBF) dengan busana muslimah long dress berwarna biru tua, hasil desainer lokal dan batik Banyuwangi.
Lagu "Ada Apa dengan Cinta" jadi satu dari tujuh lagu hits yang dinyanyikan. Lagu tersebut berhasil memikat penonton untuk bernyanyi bersama.
