17 Tahun Berlalu, Begini Kabar 9 Pemain Film Catatan Akhir Sekolah

Mulai daei pemenang FFI sampai alih profesi jadi petualang

Beberapa waktu lalu, Catatan Akhir Sekolah The Series resmi dirilis dan tayang di aplikasi Vision kerja sama dengan Paragon Pictures dan Ideosource Entertainment. Serial itu merupakan remake dari film Catatan Akhir Sekolah karya penulis Salman Aristo dan sutradara Hanung Bramantyo pada 2005, atau 17 tahun yang lalu.

Bedanya, versi serial dikemas secara modern dengan konflik relatable dengan situasi murid sekolah di masa kini. Meski begitu garis besar ceritanya sama, yakni tentang kumpulan siswa yang berusaha membuat pensi akhir sekolah menjadi tak terlupakan. 

Dalam film Catatan Akhir Sekolah, cerita dimulai dari tiga sahabat Arian (Vino G. Bastian), Agni (Ramon Y. Tungka) dan Alde (Marcel Chandrawinata) yang membuat film dokumenter sekolah. Di satu sisi, Agni masih menyimpan perasaan pada mantannya, Alina (Joanna Alexandra) yang telah menjadi pacar Ray (Christian Sugiono). Sebagai siswa populer, Alde masih malu-malu untuk mengungkapkan cintanya dengan Ranti (Nadia Marcel) anak penjual mie ayam di kantin sekolah.

Proses produksi film tak sengaja membawa mereka ke dalam kasus suap yang menjerat Pak Boris (Joshua Pandelaki) sang kepala sekolah. Nah, jika kamu ingin bernostalgia, berikut ini kabar dan kesibukan para film Catatan Akhir Sekolah setelah 17 tahun berlalu. 

1. Vino G. Bastian masih aktif menjadi aktor dan terakhir ia meraih Piala Citra 2022 sebagai Aktor Pilihan Penonton dalam film Miracle in Cell No. 7.

17 Tahun Berlalu, Begini Kabar 9 Pemain Film Catatan Akhir SekolahKeluarga Vino G. Bastian. (ig/vinogbastian__)

Baca Juga: 10 Film yang Pernah Raih Piala Film Terbaik di Festival Film Indonesia

2. Setelah menikah, Ramon Y. Tungka mulai jarang tampil di layar kaca. Ia menjadi petualang setelah didapuk sebagai brand ambassador produk perlengkapan alam.

17 Tahun Berlalu, Begini Kabar 9 Pemain Film Catatan Akhir SekolahRamon Y. Tungka dan istri. (ig/ramonytungka)

3. Marcel Chandrawinata masih aktif membintangi deretan sinetron dan kini sedang menikmati peran baru sebagai ayah dari anak semata wayangnya, Archibald Noah.

17 Tahun Berlalu, Begini Kabar 9 Pemain Film Catatan Akhir SekolahMarcel Chandrawinata. (ig/marcelchandra)

4. Setelah kepergian suami pendeta Raditya Oloan pada 2021 lalu, Joanna Alexandra kini berjuang menjadi single parent untuk keempat anaknya.

17 Tahun Berlalu, Begini Kabar 9 Pemain Film Catatan Akhir SekolahJoanna Alexandra. (ig/joannaalexandra)

5. Meski masih aktif berbagi kegiatan di media sosial bersama istrinya aktris Titi Kamal, banyak yang gak tahu kalau Christian Sugiono adalah pebisnis sukses di bidang IT web design.

17 Tahun Berlalu, Begini Kabar 9 Pemain Film Catatan Akhir SekolahCristian Sugiono. (ig/csugiono)

6. Nadia Rachel sudah jarang terlihat di layar kaca. Ia menikah dengan presenter Claude Hutasoit dan dikariniani seorang putri.

17 Tahun Berlalu, Begini Kabar 9 Pemain Film Catatan Akhir SekolahNadia Rachel. (ig/nadia.rachel)

7. Kalau aktor senior Joshua Pandelaki masih aktif di dunia perfilman. Tahun ini saja, ia membintangi 7 film salah satunya Mencuri Raden Saleh. Wow!

17 Tahun Berlalu, Begini Kabar 9 Pemain Film Catatan Akhir SekolahJoshua Pandelaki. (ig/joshua_pandelaki)

8. Berperan sebagai ibu Alde, Henidar Amroe yang pernah menjadi anggota DPR itu kini fokus menggeluti bisnis di bidang pakaian.

17 Tahun Berlalu, Begini Kabar 9 Pemain Film Catatan Akhir SekolahHenidar Amroe. (ig/henidaramroe)

9. Begitu juga Lia Candrasari yang berperan sebagai Bu Guru Nia, kini banting setir menjadi pebisnis dan menghabiskan banyak waktu untuk keluarga.

17 Tahun Berlalu, Begini Kabar 9 Pemain Film Catatan Akhir SekolahLia Candrasari. (ig/liacandrasari_official)

Menurutmu, momen mana yang paling berkesan dari film Catatan Akhir Sekolah? 

Baca Juga: 12 Film Indonesia yang Tembus Box Office 2022, Terbaru Film Qodrat!

Agustina Suminar Photo Community Writer Agustina Suminar

menulis dengan senang

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya