Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

6 Tempat Makan Bakso Jeroan Terenak di Surabaya

Ilustrasi Bakso Mangkok Mas (Pixabay/Stivian Putra)

Surabaya, yang dikenal sebagai kota dengan beragam kuliner, menawarkan berbagai pilihan tempat makan yang menarik untuk dikunjungi. Salah satu hidangan yang paling digemari adalah bakso jeroan. Kuliner ini terkenal dengan rasa gurih yang khas dan tekstur jeroannya yang empuk.

Bakso jeroan di Surabaya sangat cocok bagi para pecinta makanan yang menyukai cita rasa rempah yang kaya dan kelezatan daging jeroan. Berikut ini adalah beberapa tempat makan bakso jeroan di Surabaya yang paling enak dan memiliki tekstur jeroan yang empuk.

1. Bakso Mangkok Mas

Ilustrasi Bakso Mangkok Mas (Pixabay/Stivian Putra)

Tempat makan bakso jeroan yang pertama ada di Bakso Mangkok Mas. Kuliner bakso ini berlokasi di Ruko Taman Gapura, Jl. Niaga Gapura No.11 Blok B, Lontar, Kec. Sambikerep, Surabaya. Di sini tersedia dua macam jenis menu bakso, ada bakso halus dan bakso kasar. Tiap porsi bakso tersebut dibanderol kisaran Rp4 ribuan per biji.

Selain itu, di sini juga ada beberapa jeroan, seperti iga, tetelan, babat, dan usus dengan harga mulai dari Rp10 ribu. Bakso Mangkok Mas disajikan dengan kuah yang gurih dan berkaldu serta beberapa topping mi kuning, mi bihun, kubis, dan sawi. Biasanya, Bakso Mangkok Mas selalu buka setiap hari, dari pukul 11.00 WIB hingga 23.00 WIB.

2. Bakso Tetelan Pak Kam

Ilustrasi Bakso Tetelan Pak Kam (Pixabay/Chan Factory)

Selanjutnya ada Bakso Tetelan Pak Kam. Kuliner bakso yang satu ini selalu buka setiap hari, dari pukul 11.00 WIB hingga 21.00 WIB. Untuk dapat menikmati hidangan bakso di Bakso Tetelan Pak Kam, kamu hanya perlu membayar mulai dari Rp12 ribuan saja. Dalam setiap porsi bakso terdiri dari pentol bakso, tahu, mi kuning, mi putih, sayur kubis, dan diberi kuah kaldu.

Terdapat banyak pilihan menu bakso yang bisa kamu coba, mulai dari bakso tetelan, jeroan, bakso mercon, hingga bakso campur. Tekstur baksonya lembut, kenyal, dan dagingnya terasa saat digigit. Bakso Tetelan Pak Kam berlokasi di Jl. Genteng Muhammadiyah No.26, Genteng, Kec. Genteng, Surabaya. Buat kamu yang suka jeroan, juga bisa request jeroannya ditambah biar lebih banyak.

3. Bakso B2

Ilustrasi Bakso B2 (Pixabay/Chan Factory)

Bakso B2 merupakan kuliner legendaris yang sudah berdiri sejak tahun 1978. Di sini menyediakan kuliner bakso full jeroan. Namun, jeroan yang digunakan adalah daging babi, alias non-halal. Bakso B2 selalu buka setiap hari, dari pukul 10.00 WIB hingga 21.00 WIB. Dalam setiap porsi, Bakso B2 dibanderol Rp45 ribuan saja.

Semangkuk Bakso B2 memiliki banyak isian, ada mi kuning, kerupuk rambak, seledri, dan diberi kuah kaldu. Bakso jeroan di sini memiliki tekstur kenyal, berurat, dan saat digigit terasa kres. Bakso B2 berlokasi di Jl. Polisi Istimewa No.6, Keputran, Kec. Tegalsari, Surabaya. Jenis jeroan yang disediakan meliputi paru, usus, hingga kulit rambak.

4. Bakso Babi Wonokromo

Ilustrasi Bakso Babi Wonokromo (Pixabay/ปภาวาริน เกตุวิไล)

Bakso Babi Wonokromo berlokasi di Jalan Jagir, Wonokromo, Surabaya, atau tepat di trotoar depan BNI. Bakso Babi Wonokromo sangat cocok dijadikan tempat kulineran malam, karena buka pada hari Senin sampai Sabtu, mulai pukul 19.00 WIB hingga 01.00 WIB. Satu porsi bakso di tempat ini hanya dibanderol Rp17 ribuan saja. Meski murah, porsi yang didapat sangat jumbo, satu mangkuk full.

Selain itu, jeroan yang dihidangkan bersama bakso sangat melimpah. Namun, sebelum menyantap bakso jeroan di tempat ini, pastikan menambahkan kecap, saus, dan sambal terlebih dahulu agar lebih mantap. Kuliner bakso yang berjualan di pinggir jalan ini selalu ramai pembeli dari berbagai kalangan.

5. Bakso Solo Pak Min

Ilustrasi Bakso Solo Pak Min (Pixabay/Chan Factory)

Bakso Solo Pak Min menyediakan kuliner bakso lengkap dengan jeroannya. Jeroan seperti babat, usus, lemak, hingga iga memiliki tekstur empuk dan tidak alot saat digigit. Bakso jeroan ini dapat kamu temui di Jalan Manukan Lor. 4N, RW No. 25, Manukan Kulon, Kec. Tandes, Surabaya. Selain bakso jeroan, di sini juga ada bakso halus, bakso puyuh, tetelan, hingga bakso kasar.

Bakso Solo Pak Min selalu buka setiap hari, dari pukul 09.00 WIB hingga 19.00 WIB. Setiap porsi bakso jeroan di sini akan mendapat mi kuning, bihun, sayur, tahu, dan gorengan. Harga tiap porsi bakso jeroan di tempat ini dibanderol kisaran Rp15 ribu hingga Rp25 ribuan.

6. Bakso 27 Surabaya

Ilustrasi Bakso 27 Surabaya (Pixabay/adamcreatives)

Tempat makan bakso jeroan yang terakhir ada di Bakso 27 Surabaya. Segala jenis jeroan tersedia di bakso ini, mulai dari usus, babat, iga, kikil, cingur, tetelan, dan lain-lain. Harga tiap porsi bakso dibanderol Rp12 ribuan saja. Porsi baksonya jumbo dan daging jeroannya melimpah, sehingga pelanggan yang datang ke sini dijamin puas.

Dalam setiap porsi Bakso 27 Surabaya disajikan dengan mi kuning, seledri, dan diberi kuah bakso bening. Meski kuahnya bening, tapi cita rasa gurih rempahnya sangat pas. Biar lebih mantap, kamu bisa minta tambahan tahu, siomai, dan gorengan lalu diberi sedikit perasan jeruk nipis.

Bakso 27 Surabaya berlokasi di Jl. Kupang Jaya No.7, Sonokwijenan, Kec. Sukomanunggal, Surabaya. Kamu dapat menikmati bakso ini dari pukul 12.00 WIB hingga 21.00 WIB.

 

Itulah beberapa tempat makan bakso jeroan di Surabaya. Dari Bakso Mangkok Mas yang terkenal dengan kuah kaldu gurihnya, hingga Bakso 27 Surabaya yang menawarkan jeroan melimpah dengan harga terjangkau, semuanya memiliki cita rasa yang menggugah selera.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Faiz Nashrillah
EditorFaiz Nashrillah
Follow Us