Ilustrasi martabak telur (Pixabay/u_309d9livvh)
Terakhir ada Martabak Giant Marta yang hanya dibanderol mulai Rp14 ribuan saja. Martabak Giant Marta jadi salah satu pilihan kuliner martabak telur di Jember yang ramah di kantong. Seporsi martabak telur di sini sudah berisi telur, daging cincang, sayuran, hingga crispy flour yang bikin teksturnya makin tebal dan mengenyangkan.
Ada banyak pilihan, mulai dari Martabak Telor Ayam Spesial, Jumbo, hingga varian dengan telur bebek seperti Martabak Telor Bebek Istimewa dan Spesial yang rasanya gurih banget. Martabak Giant Marta berlokasi di Jalan Moh. Yamin, Kedungpiring, Tegal Besar, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember. Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 15.00 WIB hingga 21.00 WIB.
Selain martabak telur, di sini juga punya menu terang bulan dengan harga mulai Rp12 ribu hingga Rp22 ribu, lengkap dengan pilihan rasa original, coklat, dan pandan. Kalau kamu pecinta topping melimpah, terang bulan di Martabak Giant Marta bisa jadi favorit. Ada coklat, kacang, keju, pisang, hingga ketan hitam yang bisa kamu pilih sesuai selera.
Itulah delapan rekomendasi kuliner martabak telur di sekitar Alun-alun Jember. Dengan banyaknya pilihan ini, kamu nggak perlu bingung lagi cari martabak telur enak saat berada di sekitar Alun-alun Jember. Tinggal pilih sesuai selera dan bujet kamu!