TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Soto Banjar di Surabaya, Aroma Rempahnya Bikin Nagih

Cocok buat yang rindu masakan kampung halaman Banjarmasin.

Ilustrasi Soto Banjar. (Unsplash.com/Subagus Indra)

Soto Banjar merupakan makanan khas yang berasal dari Kalimantan Selatan, yakni Banjarmasin. Kuliner Soto Banjar ini cukup eksis di kalangan masyarakat Indonesia. Meski berasal dari daerah Banjarmasin, kuliner yang satu ini juga dapat kamu temui di Surabaya, Jawa Timur.

Ciri khas kuliner Soto Banjar memiliki aroma rempah yang kuat. Biasanya aroma kapulaga, cengkeh dan kayu manis dapat kamu temukan saat menikmati kuliner tersebut. Menariknya, bila biasanya kaldu soto tampak bening, kaldu Soto Banjar memiliki kuah kaldu yang lebih kental.

Nah, bagi kamu yang berada di Surabaya dan ingin menikmati cita rasa kuliner Soto Banjar, yuk simak 5 rekomendasi warung yang menyediakan kuliner Soto Banjar di Surabaya, berikut ini. 

Baca Juga: 6 Kuliner Soto Viral di Malang, Kuahnya Bikin Nagih! 

1. Soto Banjar Alalak Surabaya

Ilustrasi Soto Banjar. (Unsplash.com/Subagus Indra)

Bagi kamu masyarakat asli Banjarmasin yang sedang merantau di Surabaya dan rindu masakan kampung halaman. Kamu bisa datang ke warung Soto Banjar Alalak Surabaya. Warung yang berada di Jalan Kertajaya No.37C, Airlangga, Kecamatan Gubeng ini cukup populer dengan kuliner andalannya, yakni Soto Banjar.

Cita rasa Soto Banjar yang autentik dapat kamu temui di sini. Tak butuh biaya mahal untuk menikmati kelezatan Soto Banjar, kamu hanya perlu merogoh kocek mulai Rp15 ribu hingga Rp25 ribu saja. Kamu bisa datang ke warung ini selain hari Senin, karena hari tersebut digunakan untuk libur. Sementara waktu buka warung ini mulai jam 09.00-17.00 WIB.

2. Soto Banjar Pak Kumis

Ilustrasi Soto Banjar. (Unsplash.com/ikhsan baihaqi)

Soto Banjar Pak Kumis turut menjadi destinasi kuliner yang wajib kamu kunjungi saat berada di Surabaya. Kuliner Soto Banjar di sini memiliki aroma kaldu yang sangat istimewa ditambah dengan daging ayam kampung suir yang sangat empuk. Selain itu, kamu juga bisa menambah lauk perkedel, lho.

Bahan-bahan pelengkap seperti mi soun, ketupat yang diiris kecil-kecil, dan irisan telur rebus turut menjadi isian yang dapat menambah cita rasa nikmat kuliner soto di sini. Sementara itu, satu porsi Soto Banjar di sini dibanderol dengan harga mulai Rp19 ribu saja. Warung yang berada di Ngagel Jaya Selatan No.69, Pucang Sewu, Kecamatan Gubeng, Surabaya, buka mulai jam 12.00 hingga 20.00 WIB.

3. Soto Banjar Cik Moy

Ilustrasi soto. (Instagram/id.marisini)

Beranjak dari Kecamatan Gubeng, kini bergeser ke Kecamatan Sukolilo untuk berburu kuliner Soto Banjar. Warung ini cukup recommended untuk dikunjungi bersama keluarga, karena kondisi warung di sini cukup luas dan bersih. Selain itu, Soto Banjar Cik Moy ini menyuguhkan kuliner soto dengan isian topping ayam dan irisan telur yang cukup banyak.

Menu-menu pilihan Soto Banjar di sini dibanderol dengan harga yang bervariasi. Menu soto jumbo dihargai mulai Rp28 ribu hingga Rp34 ribu, sedangkan menu soto dengan porsi biasa dihargai mulai Rp24 ribu. Meski terbilang mahal, harga tersebut sesuai dengan cita rasanya dan ukuran porsinya.

4. Depot Soto Banjar Achmad Jais

Ilustrasi Soto. (Freepik.com/freepik)

Bila di malam hari kamu tiba-tiba ingin merasakan kelezatan Soto Banjar. Kamu bisa datang ke Depot Soto Banjar Achmad Jais. Pasalnya, depot soto ini buka hingga jam 21.00 WIB. Berbeda dangan warung sebelumnya, depot ini buka setiap hari, lho. Jadi, kamu bisa sewaktu-waktu datang ke depot ini.

Sementara untuk cita rasa kuliner Soto Banjar di warung yang berada di Jalan Achmad Jais No.6, Peneleh, Kecamatan Genteng, Surabaya ini sangat lezat dan nyaris mendekati cita rasa kuliner daerah asalnya. Meski demikian, diakui memang ada sedikit penyesuaian dengan lidah masyarakat Jawa Timur.

Baca Juga: 5 Warung Soto Ayam Paling Laris di Jember, Dijamin Enak dan Lezat!

Verified Writer

Rangga Rafi Arli

Alhamdulillah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya