Penyaluran Beras Bulog ke Pasar Magetan Telat Gegara Karung Habis

Rencananya Bulog baru akan droping pasar besok

Magetan, IDN Times - Penyaluran beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) dari Perum Bulog Ponorogo ke Pasar Sayur Magetan mengalami keterlambatan. Hal ini disebabkan oleh keterlambatan datangnya karung kemasan beras SPHP ukuran 5 kilogram.

1. Droping beras SPHP di pasar sayur molor

Penyaluran Beras Bulog ke Pasar Magetan Telat Gegara Karung HabisFoto dokumen Bulog salurkan beras SPHP di pasar Sayur Magetan. IDN Times/ Riyanto

Keterlambatan penyaluran beras tersebut dibenarkan oleh Pimpinan Cabang Bulog Ponorogo Aan Sugiarto. 

"Memang benar saat ini kita sedikit terlambat untuk melakukan dropping beras SPHP kepada para pedagang di pasar, karena karung kemasan sempat habis dan baru datang sehingga kami perlu waktu untuk pengemasan sebelum didropping," katanya, Selasa (20/02/2024).

Droping beras SPHP yang semula dilakukan setiap hari Selasa di Pasar Sayur Magetan akan dijadwalkan ulang besok, hari Rabu (21/02/2024). 

Pihaknya juga mengklaim memungkinkan penyaluran beras SPHP ke Pasar yang saat ini dilakukan seminggu sekali bisa nantinya bertambah, menjadi seminggu dua kali seperti beberapa waktu sebelumnya.

Baca Juga: Demi Bisa Beli Beras Murah Warga Ngawi Antre Sejak Subuh

2. Droping akan dilakukan seminggu 2 kali

Penyaluran Beras Bulog ke Pasar Magetan Telat Gegara Karung HabisFoto dokumen warga membeli beras langsung dari operasi pasar Bulog. IDN Times/ Riyanto

"Alasan kita droping seminggu sekali itu karena kemasan karung menipis di gudang, karena saat ini stok karung sudah datang kita secepatnya akan lakukan droping lagi. Bisa jadi nanti seminggu dua kali untuk dropingnya," paparnya.

Keterlambatan ini terjadi di saat harga beras lokal stabil di harga tertinggi. Pihak Bulog menjelaskan bahwa droping beras SPHP ini dilakukan pemerintah guna menstabilkan harga beras yang memang dikeluhkan mahal sekarang.

3. Stok beras diklaim aman sampai ramadan

Penyaluran Beras Bulog ke Pasar Magetan Telat Gegara Karung HabisFoto dokumen warga membeli beras langsung dari operasi pasar Bulog. IDN Times/ Riyanto

Ditambahkan Aan, jika stok beras di gudang Bulog saat ini aman dan tidak ada kendala. Untuk Magetan sendiri dialokasikan 600 ton stok beras.

Sedangkan jumlah stok beras di gudang Kantor Cabang Ponorogo total keseluruhan ada 6000 ton. Jumlah tersebut cukup untuk tiga bulan.

"Untuk stok beras sendiri di 3 gudang kami aman bahkan hingga Ramadan nanti atau tiga bulan kedepan," pungkasnya.

Baca Juga: Beras Terus Naik, Pemprov Ungkap Sebab dan Pengendaliannya

Riyanto Photo Community Writer Riyanto

All

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya