TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Serba-serbi Jelang Laga Madura United vs Bali United di Liga 1

Settong Dhere!

Madura United (instagram.comp/maduraunited.fc)

Duel klub besar bakal tersaji pada pekan ke-3 di Liga 1 Indonesia 2023/2024. Pertandingan itu mempertemukan Madura United versus Bali United. Mereka bakal bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (15/7/2023) pukul 19.00 malam WIB.

Sebagai tim tamu, Madura United bakal berupaya menuai hasil optimal dalam laga ini. Ini didukung usai mereka bermain apik pada awal berjalannya Liga 1 musim ini. Di sisi lain, Madura tetap wajib mewaspadai kekuatan Bali United yang dihuni sederet pemain berkualitas. Meski tampil buruk dalam dua laga terakhir, Bali bisa saja bangkit karena bakal tampil di kandang sendiri.

Baca Juga: 4 Andalan Bali United Absen Menjelang Kontra Madura United

1. Madura United tampil garang pada laga terakhir di Liga 1

Madura United saat menghadapi Persik Kediri pada putaran pertama di Liga 1 Indonesia 2023/2024. (instagram.com/maduraunited.fc)

Madura United mendulang hasil positif ketika mengawali Liga 1 2023/2024. Mereka belum terkalahkan hingga pekan ke-2, dengan statistik 1 menang dan 1 seri. Ini akan jadi modal positif Madura kala menghadapi Bali United pada pekan ke-3.

Jika dirincikan, Madura United berhasil meraih kemenangan atas Persik Kediri (3-2) pada laga sebelumnya di Liga 1 2023/2024. Sedangkan, mereka bermain imbang (1-1) ketika bertolak ke markas Persib Bandung pada laga perdana.

2. Madura United punya dua gelandang yang agresif

Francisco Rivera (instagram.com/maduraunited.fc)

Selain meraup catatan laga yang positif, Madura United juga diuntungkan dengan skuad di lini tengahnya yang ciamik. Mereka memiliki dua gelandang yang impresif sejauh ini. Kedua pemain itu adalah Hugo Gomes dan Francisco Rivera.

sebagai playmaker, Hugo Gomes menjadi mesin gol utama Madura United hingga pekan ke-2 Liga 1 2023/2024. Pemain asal Brasil itu berhasil mengoleksi 2 gol dari 2 laga terakhir. Francisco Rivera, di sisi lain, pemain asal Meksiko ini juga produktif dengan 1 gol dan 1 assist.

3. Tampil buruk, Bali United tak diunggulkan meski jadi tuan rumah

Bali United saat menghadapi PSS Sleman pada putaran pertama di Liga 1 Indonesia 2023/2024. (instagram.com/baliunitedfc)

Bali United sayangnya tak mempunyai modal positif jelang menjamu Madura United pada pekan ke-3 Liga 1 2023/2024. Mereka belum meraih kemenangan sekalipun hingga tercecer di zona bawah klasemen sementara. 

Dari 2 pertandingan terakhir, Bali United telah menelan 2 kekalahan di Liga 1 2023/2024. Mereka diketahui takluk atas PSS Sleman (0-1) pada pekan ke-1. Kemudian, kalah dari Borneo FC (1-3) pada pekan ke-2.

Meski tak diunggulkan, Bali United tetap berpeluang bangkit di laga kontra Madura United (pekan ke-3). Tentunya, itu akan mereka capai jika menaruh motivasi besar untuk memutus rekor buruk dalam dua laga terakhir.

Baca Juga: 5 Fakta Jelang Duel Papan Atas Bali United Vs Madura United

Verified Writer

rizkilutfi

Writing is one of happines

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya