Pemkot Malang Bolehkan Rapid Antibodi untuk Syarat Menginap di Hotel 

Sebelumnya pemkot wajibkan rapid antigen

Malang, IDN Times - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang sebelumnya mewajibkan tamu yang menginap di hotel wajib melakukan rapid antigen. Belakangan, kebijakan itu menimbulkan polemik. Pada akhirnya, Pemkot Malang membolehkan tamu hotel untuk melakukan rapid antibodi.

Rapid antigen sendiri merupakan pendeteksian protein virus di dalam tubuh. Sementara rapid antibodi adalah tes diagnostik cepat COVID-19 yang mendeteksi antibodi dalam darah. 

1. Boleh rapid antigen atau rapid antibodi

Pemkot Malang Bolehkan Rapid Antibodi untuk Syarat Menginap di Hotel Walikota Malang, Sutiaji saat melohat langsung proses rapid test di Pasar Induk Gadang. Dok/Humas Pemkot Malang

Untuk mengatasi polemik tersebut, Sutiaji menyebut bahwa wisatawan yang menginap di Malang boleh melampirkan hasil rapid antigen maupun rapid antibodi. Kebijakan alat tes itu dikembalikan lagi kepada pengelola hotel.

Jika memang ada kekhawatiran berlebih, maka pengelola hotel boleh mewajibkan melampirkan rapid antigen. Tetapi jika dinilai masih cukup aman, maka boleh hanya melampirkan syarat rapid antibodi. 

"Kenapa ini dibolehkan, karena tiga daerah di Malang Raya sepakat pakai rapid antibodi," tegas Sutiaji, Selasa (22/12/2020). 

2. Pemda di Malang Raya tetap sepakat tamu hotel wajib ​​​​​​​rapid test

Pemkot Malang Bolehkan Rapid Antibodi untuk Syarat Menginap di Hotel Dishub saat melakukan pengecekan rapid test di Stasiun Kota Malang. IDN Times/Alfi Ramadana

Sutiaji memastikan, sudah ada kesepakatan dengan dua wilayah di Malang Raya terkait syarat rapid test bagi tamu hotel. Sutiaji tak ingin polemik tersebut berkepanjangan. Yang terpenting, seluruh pemda di Malang Raya sama-sama sepakat untuk menekan penyebaran virus corona.

"Apa artinya Kota Malang pakai rapid antigen tapi Kota Batu dan Kabupaten Malang tidak. Jadi kami bolehkan keduanya (rapid antigen dan rapid antibodi)," tambahnya. 

Baca Juga: Hotel di Malang Boleh Sediakan Fasilitas Rapid Antigen

3. Siapkan rapid acak untuk warga luar kota

Pemkot Malang Bolehkan Rapid Antibodi untuk Syarat Menginap di Hotel Malang Raya bakal mulai mempersiapkan transisi menuju new normal usai PSBB. Dok/ Pemkot Malang

Selain itu, Forkopimda Kota Malang juga menyiapkan rapid acak untuk warga di pos pengamanan Graha Kencana. Rencananya, pengemudi dan penumpang kendaraan dari luar kota akan dipilih secara acak untuk di-rapid test.

"Tidak mungkin kalau dicek semua, karena nanti akan menjadi kemacetan dan berpotensi timbul kerumunan," sambungnya. 

4. Pengaruhi keputusan wisatawan

Pemkot Malang Bolehkan Rapid Antibodi untuk Syarat Menginap di Hotel Petugas hotel tengah membersihkan kamar hotel yang merupakan unit usaha SMKN 4 Malang. IDN Times/ Alfi Ramadana

Sebelumnya kebijakan wajib rapid antigen berpengaruh terhadap kunjungan wisatawan ke Malang. Salah satunya seperti dialami pengelola Whiz Prime Hotel Malang yang harus kehilangan sekitar 50 tamu hotel yang membatalkan pemesanan pada periode Desember ini. 

"Kalau dari sisi pengusaha tentu saja cukup merugikan karena memang banyak wisatawan yang pilih membatalkan pemesanan, kata General Manager Whiz Prime Hotel Malang, Azis Sismono. 

5. Hotel sudah miliki sertifikat CHSE

Pemkot Malang Bolehkan Rapid Antibodi untuk Syarat Menginap di Hotel Penyemprotan dilakukan berkala untuk menjamin kebersohan dan kesehatan hotel. IDN Times/Alfi Ramadana

Terlepas dari itu, Azis mengatakan bahwa keputusan Pemkot Malang hanya melihat sisi kesehatan saja, tanpa mempertimbangkan sektor ekonomi. Padahal, pengelola hotel kini diwajibkan mengajukan sertifikasi kepada Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparkraf) dalam program Panduan Cleanliness, Healthy, Safety and Environment (CHSE). 

"Kami juga sudah tersertifikasi CHSE. Sudah ada verifikasi dari protokol kesehatan dan tersertifikasi. Harusnya mungkin aturan itu dimaksimalkan dengan monitoring, apakah aturan CHSE benar dijalankan atau tidak, benar gak ini prokesnya dijalankan," ucapnya.

Baca Juga: Mau Menginap di Malang? Kalian Wajib Rapid Antigen

Alfi Ramadana Photo Verified Writer Alfi Ramadana

Menulis adalah cara untuk mengekspresikan pemikiran

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya