TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ricuh Via Vallen vs Jerinx SID, Begini Kronologinya

Vianisty dan Out Sider tetep kalem ya guys, pasti ada solusi

Berbagai Sumber

Dua nama musisi beken, Via Vallen dan Jerinx Superman Is Dead jadi perbincangan beberapa terakhir. Musababnya adalah salah satu lagu SID, 'Sunset di Tanah Anarki' didibawakan oleh Via Vallen dalam salah satu show-nya. 

Dalam sejumlah unggahan media sosial, baik Jerinx SID maupun Via Vallen saling melontarkan argumen mereka. Sebenarnya bagaimana sih kronologi kejadian ini?

Baca Juga: Masih Kesal Lagu SID Dicover Via Vallen, JRX: Berkontribusilah!

1. Jerinx menyindir Via Vallen lewat sosial media soal lagu Sunset di Tanah Anarki

Instagram.com/jrxsid

Pada 9 November lalu, Jerinx mengunggah sebuah cuitan yang menyentil Via Vallen. Dalam salah satu Twitnya, musisi asli Bali ini menyebut, "Tanpa Sunset di Tanah Anarki, Vallen gak akan ada di posisinya saat ini." 

Keesokan harinya, Jerinx kembali mengeluhkan Via Vallen yang tidak pernah meminta izin untuk membawakan lagunya saat manggung. Ia pun menuduh Via tak paham makna yang dikandung dalam lagu ini. Bahkan, Via dianggap merendahkan kesakralan lagu tersebut.

Tak berhenti di situ, Jerinx menegaskan bahwa uang bukan yang dicari olehnya. Ia tak keberatan lagunya di-cover asal tidak untuk keuntungan komersial. Bahkan, ia menyebut Via sebagai wanita tuna susila.

Di Instagram sang drummer juga melontarkan unek-uneknya. Lewat caption dalam beberapa postingan terbarunya, Jerinx melontarkan alasannya hanya menyerang Via Vallen.

Instagram.com/jrxsid

Menurutnya alasan baru menyentil Via Vallen sekarang adalah karena album SID yg baru saja rilis penuh dengan lagu yang berpotensi dijadikan versi dangdut/koplo. Jerinx khawatir jika didiamkan saja Via Vallen dan penyanyi lain bisa melakukan hal ini lagi. 

Ia pun berharap Via Vallen bisa menggunakan popularitasnya untuk  tujuan mulia seperti berkontribusi untuk gerakan Melawan Lupa, perjuangan Kendeng, Pelurusan Sejarah 65 dan semacamnya.

2. Via Vallen memberi tanggapan terhadap sentilan Jerinx lewat sosial media

Instagram.com/viavallen

Gerah dengan keriuhan di media sosial, Via Vallen pun buka suara. Lewat akun sosial medianya, Via Vallen mengunggah penjelasan panjang mengenai posisinya dalam cover lagu Sunset di Tanah Anarki. Ia mempertanyakan mengapa hanya dia yang jadi sasaran kemarahan Jerinx karena seperti diketahui bersama, banyak penyanyi yang pernah membawakan lagu tersebut. 

Ia meminta maaf terhadap Jerinx dan SID atas tindakannya membawakan lagu populer tersebut saat manggung. Lebih lanjut Via meminta maaf jika membawakan lagu itu dalam arasemen dangdut dianggap merusak ruhnya. Ia mengaku sama sekali tak ada niat untuk merusak lagu tersebut dengan menyanyikannya sebagai dangdut koplo.

Instagram.com/viavallen

Selanjutnya Via Vallen mempertanyakan soal tuduhan komersialisasi DVD yang dijatuhkan kepadanya. Apakah hal itu dilakukan secara resmi dari label? Karena ia mengaku tak tahu menahu soal komersialisasi lagu tersebut. Ia pun tidak menikmati uang pendapatan dari DVD lagu Sunset di Tanah Anarki. Via mengaku hanya membawakannya di atas panggung. 

Via bahkan mengajukan diri untuk membantu menuntut label yang terbukti mengkomersialisasikan penampilan lagu tersebut. Ia juga mengklarifikasi bahwa channel YouTube official-nya sampai saat ini tak pernah mencairkan sepeser pun uang dari video yang diunggahnya ke sana. Penghasilannya bersih hanya dari penampilan panggungnya saja. 

Instagram.com/viavallen

Yang paling membuat Via Vallen kecewa adalah sebutan wanita tuna susila yang sempat diasosiasikan Jerinx dengannya. Ia meminta Jerinx menghargai perempuan dan memikirkan perasaannya saat disebut demikian. Alasannya menolak melakukan klarifikasi tatap muka adalah rasa sakit hatinya dan ibunya karena Via Vallen sudah disebut dengan kalimat merendahkan tersebut.

Baca Juga: 4 Kontroversi Via Vallen, Naik Turun Bintang Dangdut Koplo 

Berita Terkini Lainnya