TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Istri Bupati Trenggalek Beberkan Menu Wajib Sahur dan Buka Sang Suami

Katanya jarang buka bareng loh

IDN Times/Reza Iqbal

Surabaya, IDN Times - Banyak menu yang bisa disajikan ketika santap sahur dan buka puasa di bulan ramadan. Nah, salah satu yang menarik ialah di keluarga Bupati Trenggalek M. Nur Arifin. Istri bupati, Novita Hardini pun membeberkan menu apa dan bagaimana penyajiannya.

1. Tempe wajib ada

IDN Times/Ardiansyah Fajar

Novita mengatakan, menu yang paling favorit saat sahur dan buka puasa ialah tempe. Karena keluarganya ingin meneladani kesederhanaan sahabat nabi, Umar bin Khatab.

"Sebisa mungkin kita harus hidup sederhana," katanya.

2. Dipadu dengan tahu, ikan dan sayur mayur

Tak hanya tempe, ia pun acap kali menyajikan tahu dan ikan. Tak ketinggalan, ada juga sayur mayur yang melengkapi. "Biasa juga ada sayur seperti sop, kunci dan bening. Terus ada juga tahu, tempe dan ikan," kata Novita.

Baca Juga: 10 Potret Novita Hardini, Istri Wakil Bupati Trenggalek yang Memesona

3. Menu sahur lebih banyak dari pada buka puasa

IDN Times/Reza Iqbal

Nah, tak lupa perempuan yang juga jadi penggerak PKK Trenggalek ini membagikan trik saat berpuasa. Ia menyebut sahur dan buka puasa harus berbeda. Menurutnya, makan sahur harus lebih banyak dari pada buka puasa. Karena tubuh akan digunakan tenaganya saat siang hari.

"Sahur biasa nasi, susu, air putih dan madu itu masuk. Buka lebih ke buah-buahan tapi minum air putih dulu, wedang jahe, degan ijo terus buah. Nasi putih saat buka separuh porsi," beber Novita.

Baca Juga: Suka Duka Novita Hardiny, Jadi Istri Wabup Sejak Umur 24 Tahun

Berita Terkini Lainnya