TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Diana Putri, Desainer Surabaya yang Bajunya Dipakai BLACKPINK

Desainer langganan selebriti dunia

Rose, Jennie dan Lisa BLACKPINK. (ig/dianamputri)

Nama Diana Muljono Putri mungkin sudah tak asing lagi bagi kamu yang penggemar fashion. Desainer asal Surabaya ini yang karyanya sudah mendunia melalui label Diana Couture. Beberapa selebriti Hollywood seperti Ariana Grande, Prince of Georgia, hingga Nicki Minaj dan lainnya tak terhitung lagi berapa kali berlangganan busana karya wanita yang lebih biasa dipanggil Diana Putri itu. 

Tak berhenti di sana, namanya kembali jadi perbincangan publik setelah karyanya dikenalan oleh salah satu girl grup terbesar di dunia saat ini, BLACKPINK. 

Saat BLACKPINK merilis music video (MV) Shut Down pada Jumat (16/9/2022) kemarin, ternyata korset mutiara putih yang dikenakan Jennie BLACKPINK adalah salah satu karya Diana Couture. 

Begitu juga rok pendek tweed peplum yang berhias perhiasan tear drop yang dikenakan Lisa BLACKPINK dalam pemotretan digital booklet album "Born Pink". Untuk Rose dalam pemotretan ini, ia mengenakan celana pendek berhias swarovki, juga dari Diana Couture. 

Untuk lebih mengenal siapa itu Diana Putri? Berikut 10 fakta menarik tentangnya. 

Baca Juga: Daftar Pencapaian Luar Biasa BLACKPINK Lewat BORN PINK, Pecah Rekor!

1. Namanya ramai diperbincangkan publik sejak busana rancangannya dikenakan Ariana Grande saat tampil dalam MTV Video Music Awards 2018 lalu.

Ariana Grande dalam acara MTV Award 2018. (ig/dianamputri)

2. Selain itu, selebriti Hollywood lainnya juga berlangganan busana Diana Putri seperti Paris Hilton, Lady Gaga, Nicki Minaj, Meghan Trainor, Camila Cabello dan masih banyak lagi.

Paris Hilton. (ig/parishilton)

3. Tak hanya selebriti, Diana Putri bahkan pernah merancang busana untuk kalangan kerajaan seperti Putri Kerajaan Georgia, Kristine Bagration Mukharani.

Diana Putri dan Kristine B. Mukharani. (ig/dianamputri)

4. Bukan desainer, awalnya cita-cita Diana Putri sebenarnya adalah seorang dokter.

Desainer Diana Putri. (ig/dianamputri)

5. Berawal dari rasa tidak puas saat membeli busana di Surabaya, ia akhirnya memutuskan untuk mendesain busana sendiri hingga akhirnya terjun sebagai desainer profesional.

Diana Putri bersama model. (ig/dianamputri)

6. Diana bahkan memenangkan penghargaan Desainer Terbaik dalam ajang couture Fashion Week di New York 2018 dengan mengusung tema Garuda.

Koleksi Garuda oleh selebriti Hollywood. (ig/dianamputri)

7. Dari sana, ia mulai mengikuti berbagai ajang fashion show luar negeri. Salah satunya Los Angeles Fashion Week (LAFW) 2019.

Diana Putri saat di New York Fashion Week. (ig/dianamputri)

8. Diana Couture banyak membawakan tema-tema Indonesia dalam koleksinya di berbagai pertunjukan internasional.

Salah satu koleksi Diana Couture. (ig/dianampitri)

9. Maka tak heran, Diana dipercaya untuk mendesain Nasional Costum Putri Indonesia, Ayu Maulida dalam ajang Miss Universe 2020.

Ayu Maulida dalam Miss Universe 2020. (ig/dianamputri)

Baca Juga: Kontroversi Rap Lisa BLACKPINK di Pink Venom Dituding Plagiat Rihanna

Verified Writer

Agustina Suminar

menulis dengan senang

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya