TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Adegan Paling Berkesan dan Bikin Tegang dari Film The Menu

Film kuliner rasa horor

Poster The Menu. (collider.com)

The Menu menjadi film yang menarik perhatian tatkala nama Anya Taylor Joy masuk sebagai pemeran utama. Deretan cast dengan nama-nama besar seperti Nicholas Hoult, Ralph Fiennes, Janet McTeer menambah rasa penasaran terhadap film besutan sutradara Mark Mylod yang sebelumnya menggarap Succession hingga Game of Thrones tersebut.

Terlebih lagi, The Menu bukan hanya film kuliner biasa. Bergenre dark comedy horror dan thriller, The Menu siap membuat mind blowing dan penonton tegang sekaligus tak berkutik karena setiap adegan tidak bisa kita tebak apa yang akan terjadi selanjutnya.

Berdurasi 1 jam 46 menit, The Menu mendapat banyak ulasan positif dari penonton. Salah satunya Rotten Tomatoes yang memberikan score 89 persen. Berikut 8 adegan yang berkesan dan bikin deg degan dari film The Menu, film kuliner yang menegangkan dengan sentuhan dark comedy horror yang berbeda.

1. The Menu menghadirkan horor komedi gelap dan satir, dimulai sejak para tamu sampai di restoran Hawthorn yang eksklusif yang terletak di pulau terpencil.

Cuplikan trailer The Menu. (Youtube/SearchlightPictures)

Baca Juga: 5 Fakta Film Horor The Menu, Dibintangi Anya Taylor-Joy

2. Saat Chef Julian Slowik melihat kedatangan para tamu yang siap menyantap makanan dengan tatapan psikopat. Auranya aneh sekali!

Cuplikan trailer The Menu. (Youtube/SearchlightPictures)

3. Cara para karyawan restoran saat menyiapkan makanan dengan jeli, penuh, disiplin, dan siap dimarahi jika ada satu kesalahan kecil. Penonton ikut tegang!

Cuplikan trailer The Menu. (Youtube/SearchlightPictures)

4. Kegilaaan demi kegilaaan pun akhirnya terjadi. Salah satunya ini, ada apa? Sstt! Nanti spoiler. Langsung nonton sendiri ya di bioskop.

Cuplikan trailer The Menu. (Youtube/SearchlightPictures)

5. Sejak chef Julian menyapa para tamu, sebenarnya kejanggalan sudah mulai dirasakan Margot. Apalagi saat ia memperkenalkan dan menjelaskan aturan yang di restoran Hawthorn.

Cuplikan trailer The Menu. (Youtube/SearchlightPictures)

6. Semua makanan terlihat eksklusif dan detail. Bahkan karyawan yang salah bikin telur ceplok aja bisa habis dimarahi.

Cuplikan trailer The Menu. (Youtube/SearchlightPictures)

7. Karyawan restoran seperti robot yang menuruti semua perkataan chef Julian. Mendengar "Yes, chef!" tak akan sama lagi setelah menonton film ini.

Cuplikan trailer The Menu. (Youtube/SearchlightPictures)

Baca Juga: Review Film The Menu, Ketika Fine Dining Malah Bikin Merinding

Verified Writer

Agustina Suminar

menulis dengan senang

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya