TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Restoran Jepang di Malang, Wajib Banget Dicoba!

Harga kantong pelajar, yuk cobain!

Ilustrasi berbagai menu ala Jepang (freepik.com/freepik)

Penggemar makanan Jepang yang ada di Malang pastinya ingin menikmati berbagai kuliner di restoran yang memiliki ambience Jepang banget, tanpa perlu jauh-jauh ke luar kota apalagi ke luar negeri.

Nah, langsung saja yuk coba cek beberapa rekomendasi restoran makanan Jepang di Malang yang bisa kamu kunjungi berikut ini!

Baca Juga: 5 Hotel dengan Fasilitas Restoran di Kota Blitar 

1. Yoshinoya Suhat Japanese Restaurant

Yoshinoya Suhat Japanese Restaurant (instagram.com/yoshinoyaid)

Yoshinoya merupakan brand restoran Jepang yang tersebar di beberapa daerah di Indonesia, salah satunya berlokasi di Ruko Taman Niaga, Jalan Soekarno Hatta, Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Restoran ini memiliki nuansa yang nyaman dan luas. Kamu juga bisa mengajak anak-anak untuk bermain di area playground sembari meninggalkan pesanan makananmu datang. 

Berbagai menu makanan yang bisa kamu temukan di Yoshinoya antara lain beef bowl, tori don, karaage, teriyaki, shirmp bowl, dan banyak lainnya yang ditawarkan mulai Rp24 ribuan saja. Nah, buat kamu yang ingin mencicipi makanan ala Jepang di Yoshinoya, kamu bisa datang setiap hari mulai jam 09.00 hingga 22.00 WIB.

2. Saboten Shokudo

Suasana Saboten Shokudo (instagram.com/saboten_shokudo)

Restoran Jepang yang menyajikan varian menu cukup banyak dengan harga terjangkau yang bisa kamu kunjungi di Malang adalah Saboten Shokudo. Mulai dari katsu, teriyaki, nanbayaki, black garlic ramen, tamago ramen, paitan ramen, spicy ramen hingga kakedashi ramen yang bisa kamu tambahkan topping sesuai seleramu.

Selain itu, terdapat berbagai makanan ringan seperti gyoza, tori-tori rol serta kuromai mochi. Nah buat kamu yang ingin ngegrill, Saboten Shokudo juga menyediakan paket grill ataupun suki untuk dine in ataupun home service, lho! Lokasi restoran ini berada di Jalan Dieng No.18, Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang dan buka mulai pukul 12.00–22.00 WIB.

3. OKI-I Japanese Eatery

Suasana OKI-I Japanese Eatery (instagram.com/okiijapaneseeatery)

Tak hanya cocok untuk kulineran makanan Jepang, OKI-I Japanese Eatery juga menjadi tempat yang cocok untuk nongkrong bareng teman-temanmu. Menu yang tersedia pun sangat beragam seperti gyuniku, seafudo, tako, maguro, tamago, aneka ramen, teriyaki dan katsu kari don, serta aneka snack yang dibanderol mulai Rp14 ribuan saja.

Restoran Jepang ini bisa kamu kunjungan pada hari Rabu hingga Senin mulai pukul 13.00 hingga 18.00 WIB yang berlokasi di Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Selain rasanya yang nikmat, porsi makanan di OKI-I Japanese Eatery juga cukup besar, lho! Jadi dijamin kamu bakal kenyang setelah kulineran di restoran ala Jepang ini.

4. Ichiban Sushi

Ichiban Sushi (instagram.com/ichibansushi_id)

Lagi ngemall di MOG Malang atau di Matos, tiba-tiba ingin kulineran Japanese food, langsung mampir aja ke Ichiban Sushi yang buka setiap hari pukul 10.00–21.00 WIB. Selain itu, Ichiban Sushi juga ada di Malang City Point dan buka jam 10.00–22.00 WIB. Tempatnya yang nyaman dengan ornamen khas Jepang bakal bikin kamu berasa lagi makan di restoran Jepang. 

Pilihan menu yang tersedia di Ichiban Sushi antara lain yakni roll, don buri, ramen, udon, teriyaki bento set, katsu, miso soup, sushi and sashimi combo, dan banyak lagi lainnya yang bisa kamu dapatkan dengan merogoh kocek milai Rp20 ribuan saja. Selain itu, Ichiban Sushi juga menyediakan hampers makanan ala Jepang yang bisa kamu berikan ke teman, rekan, pasangan ataupun keluarga, lho!

5. Iki Japanese Teriyaki House

Suasana Iki Japanese Teriyaki House (instagram.com/ikijapaneseteriyaki)

Bakal bikin kamu lagi berasa di Jepang, Iki Japanese Teriyaki House menjadi pilihan yang tepat buat dijadikan lokasi kulineran makanan Jepang bersama teman ataupun pasangan. Desain interior khas Jepang dengan berbagai ornamen membuat restoran ini memiliki ambience Jepang yang menarik.

Iki Japanese Teriyaki House berlokasi di Jalan Pahlawan Trip No.8 - 9, Oro-oro Dowo, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Pilihan menu yang tersedia pun banyak variannya seperti udon, ramen, unagi, katsu, sushi dan sashimi, tenpura, soba dan sebagainya yang ditawarkan mulai Rp30 ribuan. Restoran ini buka setiap hari pukul 10.30 sampai 22.00 WIB.

6. Yagami Ramen

Suasana Yagami Ramen (instagram.com/yagamiramenmalang)

Selanjutnya, Yagami Ramen juga menjadi tempat kulineran makanan Jepang di Malang yang tidak boleh dilewatkan. Lokasi restoran ramen satu ini berada di Jalan Panderman No.03, Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang dan buka setiap hari mulai jam 11.00 hingga 22.00 WIB.

Yagami Ramen memiliki area yang cukup luas dan nyaman dengan interior khas Jepang. Untuk menunya sendiri yakni ramen, sushi, sukiyaki dan yakiniku, dimsum, yakitori, dan berbagai menu lainnya yang ditawarkan mulai Rp20 ribuan saja. Cukup ramah di kantong, bukan?

7. Moshi Moshi Ramen

Suasana Moshi Moshi Ramen (instagram.com/newmoshiramen)

Moshi Moshi Ramen merupakan restoran Jepang yang memiliki konsep lebih mirip seperti kafe. Beberapa pilihan menu berat yang bisa kamu temukan di Moshi Moshi Ramen antara lain hookkaido noodle, classic ramen, shortplate beef, donburi, sushi, serta berbagai snack serta dessert yang dibanderol mulai Rp22 ribuan.

Berada di Jalan Kawi Atas No.10, Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang, tempat ini cukup cozy dengan berbagai ornamen ala Jepang dan juga menyediakan meeting room. Jadi buat kamu yang ingin sekedar kulineran atau mengadakan acara meeting, kamu bisa datang langsung mulai pukul 12.00 sampai jam 21.00 WIB.

Baca Juga: 5 Makanan Jepang dengan Ikura, Olahan Telur Ikan Salmon

Verified Writer

Alvi Nur Jannah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya