Pantai Pucang Sawit Tulungagung: Rute, Harga Tiket hingga Tips

Pantai masih asri dan menawan, loh!

Kabupaten Tulungagung merupakan wilayah yang memiliki banyak destinasi wisata pantai yang masih asri. Tak heran, jika wilayah ini memiliki daya tarik tersendiri bagi para pelancong.

Nah, bagi kamu yang hendak berkunjung ke Tulungagung, dan ingin mengunjungi wisata pantai yang masih asri. Gak ada salahnya kalau kamu memasukkan Pantai Pucang Sawit, sebagai salah satu daftar kunjunganmu.

Sebelum kamu berkunjung ke Pantai Pucang Sawit, kamu harus membaca terlebih dahulu mengenai informasi yang ada di pantai tersebut, berikut ini.

1. Sekilas tentang Pantai Pucang Sawit Tulungagung

Pantai Pucang Sawit Tulungagung: Rute, Harga Tiket hingga TipsBatu karang di Pantai Pucang Sawit (Youtube/luqman jaya)

Pantai Pucang Sawit ini merupakan salah satu destinasi wisata di Tulungagung. Pantai ini terletak tidak jauh dari Pantai Kedung Tumpang.

Wisatawan dalam kota maupun luar kota belum banyak yang berkunjung ke sini.
Pantai Pucang Sawit ini memiliki ciri khas bebatuan kecil dan hamparan pasir putih yang bersih.

Melihat kondisi itu, tentunya berkunjung ke sini, bakal membuat liburanmu terasa nyaman dan tentram.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan Iwak Kali di Tulungagung

2. Lokasi, Harga Tiket, Waktu buka Pantai Pucang Sawit Tulungagung

Pantai Pucang Sawit Tulungagung: Rute, Harga Tiket hingga TipsKondisi Pantai Pucang Sawit (Youtube/Dio Jefrii)

Lokasi Pantai Pucang Sawit ini tereltak di Desa Pucanglaban, Kecamatan Pucanglaban, Kabupaten Tulungagung. 

Harga tiket berkunjung ke pantai ini tidak dipungut biaya, karena Pantai Pucang Sawit masih belum dikelola dengan maksimal.
Sementara itu, Pantai Pucang Sawit ini buka selama 24 jam.

3. Rute dan Jarak Tempuh Menuju Pantai Pucang Sawit

Pantai Pucang Sawit Tulungagung: Rute, Harga Tiket hingga TipsJalur menuju Pantai Pucang Sawit (Youtube/Dio Jefrii)

Rute pantai, kalau kamu berangkat dari pusat Kota Tulungagung. Kamu hendaknya mengambil arah menuju Pasar Ngunut menuju arah Selatan arah menuju Pasar Panjerejo. Kemudian, kamu akan menaiki jalan pegunungan dengan kondisi jalan yang berkelok-kelok. Selanjutnya, ambil arah menuju Pasar Puser Desa Sumberdadap Kecamatan Pucanglaban.

Setelah sampai di Pasar Puser kamu pilih arah menuju Pantai Kedung Tumpang. 
Lebih lanjut, kamu harus memarkir terlebih dahulu kendaraanmu, karena kondisi jalan masuk Pantai Pucang Sawit tidak bisa ditempuh kendaraan, hanya bisa ditempuh dengan jalan kaki.

Jika kamu berangkat dari pusat kota, untuk sampai ke lokasi pantai, kamu membutuhkan waktu sekitar 1 jam lebih.

4. Aktivitas yang bisa kamu lakukan ketika berkunjung ke Pantai Pucang Sawit Tulungagung

Pantai Pucang Sawit Tulungagung: Rute, Harga Tiket hingga TipsPengunjung Pantai Pucang Sawit (Youtube/CHASOBE 12)

Kamu bisa melakukan berbagai aktivitas ketika berkunjung ke Pantai Pucang Sawit. Seperti, bermain pasir, berenang, hingga memancing. Tapi, kalau kamu mau memancing di sini, kamu harus bawa peralatan sendiri, ya!

Bahkan, kamu juga bisa menikmati makanan di sini dengan menyaksikan matahari terbenam, maupun matahari terbit, loh!
Pokoknya, recommended banget buat kalian pecinta alam dan suka tantangan.

5. Tips ketika berwisata ke Pantai Pucang Sawit Tulungagung

Pantai Pucang Sawit Tulungagung: Rute, Harga Tiket hingga TipsPengunjung menikmati suasana Pantai (Youtube/Dio Jefrii)

Kamu harus membawa bekal sendiri saat berkunjung ke sini, karena di sekitar pantai belum ada penjual makanan ataupun minuman sama sekali. Isi penuh baterai kamera kamu guna mengabadikan momen, jangan berkunjung saat kondisi cuaca buruk.

Kamu bisa berkunjung saat pagi hari mulai jam 06.00 WIB untuk menyaksikan matahari terbit, atau jam 16.30 WIB untuk menyaksikan matahari tenggelam.
Terakhir, jangan lupa untuk menjaga kebersihan pantai, ya!

Nah, itu tadi informasi hingga tips ketika kamu berkunjung ke Pantai Pucang Sawit Tulungagung. Kamu tertarik mengungjunginya?

Baca Juga: 5 Pesona Pantai Sine Tulungagung, Wisata 3 in 1 Paling Mengasyikkan

Rangga Rafi Arli Photo Community Writer Rangga Rafi Arli

Alhamdulillah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya