7 Penginapan Murah di Jember, Harga Mulai di Bawah Rp100 Ribu

Harga maksimal, tidak sampai Rp 150 ribu.

Jember, IDN Times - Bila sedang berlibur ke Kabupaten Jember, ada banyak pilihan tempat menginap dengan harga terjangkau lho, mulai di bawah Rp100 ribu dan di bawah Rp150 ribu.

Berikut 7 penginapan di Jember yang dekat dengan kawasan perkantoran, kampus dan pusat perbelanjaan. Cek Yuk !

1. Residence Syariah

7 Penginapan Murah di Jember, Harga Mulai di Bawah Rp100 RibuResidence Syariah. IDN Times/Istimewa

Hotel Oyo Residence Syariah punya penawaran murah di lokasi yang strategis. Harga menginap hanya Rp99.400 lengkap dengan Wifi dan Air Conditioner (AC).

Hotel ini berada di Jl. Melati Gg. Buntu No.176, Jember Kidul, Kaliwates. Tepatnya berada di kawasan pusat perbelanjaan Lippo Plaza dengan cukup berjalan kaki.

Anda bisa memesan dan cek langsung harganya di Agoda, Trip.com, findhotel.net, dan booking.com

Dari sejumlah ulasan, Hotel Oyo Residence Syariah juga dekat dengan masjid, dan memiliki parkir kendaraan luas.

2. Narita Family Residence

7 Penginapan Murah di Jember, Harga Mulai di Bawah Rp100 RibuNarita Family Residence. IDN Times/Istimewa

Penginapan Narita Family Residence mungkin jadi pilihan Anda bagi yang ingin berdekatan dengan kawasan Kampus Universitas Jember dan stasiun kereta api.

Berada di Jalan Perumahan Gn. Batu E, Gumuk Kerang, Sumbersari, Kec. Sumbersari, cukup jalan kaki 5 menit akan menemui deretan kafe.

Kemudian jarak 2 kilometer, akan ada mal perbelanjaan Jember Town Square dan Universitas Jember. Sementara jarak hotel dengan stasiun kereta Jember sejauh 3 kilometer.

Anda bisa memesan kamar secara online melalui TripAdvisor.co.id, oyo dan Agoda dengan harga mulai Rp94.863 ribu.

Jalan Perumahan Gn. Batu E, Gumuk Kerang, Sumbersari, Kec. Sumbersari, Kabupaten Jember, Jawa Timur 68121

Hotel bujet simpel ini berjarak 5 menit berjalan kaki dari jalan dengan deretan kafe dan 2 km dari mal perbelanjaan Jember Town Square dan Universitas Jember. Hotel ini berjarak 3 km dari stasiun kereta Jember.

3. Red Doorz Syariah

7 Penginapan Murah di Jember, Harga Mulai di Bawah Rp100 RibuRed Doorz Syariah. IDN Times/Istimewa

Red Doorz Syariah memasang harga menginap terjangkau, cukup Rp106.000. Hotel yang berada di Jl. Mataram Karangmluwo No.19, Krajan, Mangli, Kecamatan Kaliwates, ini cukup dekat dengan pusat perbelanjaan roxy, transmart, pasar tradisional dan terminal bus.

Denga harga tersebut, Anda sudah bisa mendapatkan sarapan prasmanan. Kamar juga dilengkapi fasilitas standar seperti Wifi, AC, Air hangat dan Televisi.

4. Hotel Cendrawasih

7 Penginapan Murah di Jember, Harga Mulai di Bawah Rp100 RibuKamar di Hotel Cendrawasih. IDN Times/Istimewa

Hotel Cendrawasih memasang tarif mulai dari Rp 120 ribuan. Berada di dekat kawasan Kampus Universitas Jember, hotel ini memberikan fasilitas standar.

Harga tersebut sudah termasuk sarapan. Fasilitas kamar ada Wifi, TV, air minum kemasan, kamar mandi dalam lengkap dengan peralatan. Di luar juga terdapat kantin bila ingin nongkrong mencari suasana tenang.

Hotel ini berada di Jl. Cendrawasih No.22, Kreongan Atas, Jemberlor, Kecamatan Patrang.

Baca Juga: 5 Air Terjun Paling Indah di Jember 

5. JC Hotel

7 Penginapan Murah di Jember, Harga Mulai di Bawah Rp100 RibuJC Hotel. IDN Times/Istimewa

Kali ini, JC Hotel berada di lokasi jalur strategis dengan wisata alam Air Terjun Tancak, Taman Botani dan stasiun kereta api. Penginapan santai di jalan yang rindang ini berjarak 4 km dari Stasiun Jember, 7 km dari Taman Botani Sukorambi, dan 22 km dari Air Terjun Tancak.

Wisata Air Terjun Tancak cukup terkenal di Jember berada di kawasan lereng Argopuro. Cukup dengan harga Rp120-an ribu. Tamu yang menginap mendapatkan fasilitas Wi-Fi, AC dan air mandi panas.

6. E-Bizz Hotel

7 Penginapan Murah di Jember, Harga Mulai di Bawah Rp100 RibuEBizz Hotel. IDN Times/Istimewa

Penginapan E-Bizz Hotel berada sangat dekat dengan kampus Universitas Jember.

Berada di Jl. Kalimantan No.4, Krajan Timur, Sumbersari, Kecamatan Sumbersari, pengunjung bisa cukup jalan kaki bila ingin ke kampus.

Penginapan ini cocok buat wisawatan, atau orang tua yang ingin mengantarkan anaknya wisuda. Dengan harga mulai Rp 131 ribu, Anda bisa mendapatkan fasilitas umum seperti sarapan, Wi-Fi, AC TV, dan pilihan restoran. Kamar bisa dipesan melalui Agoda, Trip.com, dan findhotel.net

7. Elohim Kost

7 Penginapan Murah di Jember, Harga Mulai di Bawah Rp100 RibuElohim Kost. IDN Times/Istimewa

Penginapan Elohim Kost, seperti namanya memang menyediakan tempat menginap seperti di rumah.

Di sana tersedia dapur umum untuk siapapun yang ingin memakai, membuat kopi misalnya.

Dengan harga Rp 131 an ribu, Anda akan merasakan suasana tenang. Ranjang yang empuk, mandi air panas.

Dari sejumlah ulasan, tempat ini berada di tepi jalan namun memiliki
suasana asri dan sejuk.

Penginapan ini berada di Jl. Letjend. DI. Panjaitan No.88, Lingkungan Sumberdand, Sumbersari, Kec. Sumbersari.

Baca Juga: Cari Cerutu hingga Burger Lele? Kunjungi 5 Pusat Oleh-oleh Jember Ini

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya