Ranu Gumbolo Tulungagung: Tiket Masuk, Lokasi dan Daya Tarik

Jangan salah sama Ranu Kumbolo ya!

Ranu Gumbolo di Tulungagung jadi tempat wisata yang kembali populer akhir-akhir ini. Buka sejak tahun 2016, dulunya lokasi ini dimanfaatkan untuk irigasi. Setelah dibuka menjadi tempat wisata, Ranu Gumbolo terus didatangi wisatawan yang ingin liburan.

Nama Ranu Gumbolo sendiri mirip dengan Ranu Kumbolo yang berada di Gunung Semeru. Penamaan ini juga terinspirasi dari Ranu Kumbolo karena penandangan alam yang ditawarkan mirip, yakni sama-sama menyuguhkan keindahan danau. Bedanya, kalau di Ranu Kumbolo danaunya terbentuk alami, di Ranu Gumbolo merupakan waduk yang mendapat aliran air dari Waduk atau Bendungan Wonorejo.

1. Harga tiket masuk Ranu Gumbolo

Ranu Gumbolo Tulungagung: Tiket Masuk, Lokasi dan Daya TarikPemandangan waduk Wonorejo di Ranu Gumbolo Tulungagung. Instagram/mbolangjatim

Harga Tiket Masuk (HTM) menuju Ranu Gumbolo termasuk murah bila dibandingkan dengan keindahan alam yang disuguhkannya. Saat weekday HTM per orang Rp6.000, sementara saat akhir pekan per orang membayar Rp8 ribu. Harga ini belum termasuk biaya parkir sebesar Rp2 ribu untuk motor.

Kamu juga bisa camping lho di sini hanya dengan membayar Rp15 ribu per individu. Tempat ini juga menyediakan persewaan kursi lipat cuma dengan Rp5 ribu per kursi. Cocok banget buat kamu yang ingin menikmati pemandangan alam khas Ranu Gumbolo.

Baca Juga: 5 Kedai Kopitiam di Tulungagung yang Lagi Ngetren

2. Lokasi Ranu Gumbolo

Ranu Gumbolo Tulungagung: Tiket Masuk, Lokasi dan Daya TarikWisatawan sedang menjelajahi Ranu Gumbolo. Instagram/jelajahtulungagung

Ranu Gumbolo berjarak sekitar 25 kilometer dari pusat kota Tulungagung atau sekitar 1 jam perjalanan. Tepatnya berada di Desa Bantengan, Mulyosari, Pagerwojo, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Untuk menuju ke sini kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi, baik itu roda dua atau roda empat.

Kalau ke sini gak perlu takut kelaparan karena di sana banyak warung kaki lima yang menjual makanan dan minuman. Tempat wisata ini buka tiap hari mulai pukul 06.30-17.30 WIB. Jangan lupa ajak teman dan keluarga ya kalau ke sini. 

3. Daya tarik Ranu Gumbolo

Ranu Gumbolo Tulungagung: Tiket Masuk, Lokasi dan Daya TarikKeindahan hutan pinus di Ranu Gumbolo Tulungagung. Instagram/catperku

Daya tarik Ranu Gumbolo ada pada keindahan pemandangan alam danau yang dikelilingi hutan pinus yang masih asri. Cocok banget jadi lokasi escape dari jenuh dan padatnya aktivitas sehari-hari. Kamu bisa lho camping di sini biar dapat pemandangan terbaik Ranu Gumbolo.

Ada banyak spot foto di sini, seperti di bebatuan yang menghadap ke danau, hutan pinus, hingga menara pantau. Hijaunya pepohonan di sini membuat udara terasa segar meski tidak berada di dataran tinggi.

Jalan menuju ke Ranu Gumbolo tergolong baik sehingga mudah ditempuh dan tidak membutuhkan skill khusus dalam berkendara. Meski begitu pastikan kendaraanmu dalam keadaan prima ya, mengingat waktu tempuhnya sekitar 1 jam perjalanan dari pusat Kota Tulungagung.

Kamu juga bisa berkeliling bendungan Wonorejo menaiki perahu dengan membayar Rp15 ribu per orang.

Setelah membaca artikel di atas, apakah kamu tertarik untuk menjadikan Ranu Gumbolo sebagai destinasi liburan kali ini? Biaya masuknya yang sangat terjangkau ditambah lagi kemudahan akaes membuat tempat ini layak dikunjungi. Selamat berlibur!

Baca Juga: 5 Warung Nuansa Alam yang Cozy Banget di Tulungagung

dhafintya noorca Photo Community Writer dhafintya noorca

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya