5 Wisata Air Terjun di Jombang yang Terkenal, Seger banget!

Adeem banget

Siapa sangka, selain berjuluk kota seribu pesantren, Jombang juga memiliki deretan air terjun yang layak untuk dikunjungi. 

Terutama untuk kamu yang sedang penat dengan kebisingan kota, yang kamu butuhkan adalah mendatangi wisata alam yang hijau nan asri. Seperti pada wisata air terjun di Jombang berikut. 

1. Air Terjun Tretes

5 Wisata Air Terjun di Jombang yang Terkenal, Seger banget!wowshack.com

Air terjun Tretes ini merupakan salah satu air terun tertinggi di Jawa Timur dengan ketinggian mencapai 158 m. Saat sampai di sini, kamu akan disambut dengan suasana alam yang sejuk dan aliran air yang cukup deras namun sangat menyegarkan.

Namun, untuk mencapai lokasi air terjun ini dibutuhkan fisik yang prima karena kamu harus berjalan sedikit menanjak sekitar 2 km. Perjalanannya tidak seberapa dibandingkan dengan keindahan alam yang akan kamu dapati setelah sampai di lokasi.

Wisata air terjun Tretes bertempat di Pengajaran, Galengdowo, Wonosalam, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

2. Air Terjun Sanggar

5 Wisata Air Terjun di Jombang yang Terkenal, Seger banget!jombangkab.go.id

Spot wisata air terjun Sanggar ini nggak hanya memiliki pemandangan yang menawan dan aliran airnya yang jernih serta menyegarkan untuk dipakai mencuci muka, bahkan saking jernihnya airnya dapat kamu minum langsung lho. Sekilas air terjun ini bebentuk cukup unik, yaitu menyerupai pocong.

Selain menikmati keunikan air terjun ini, kamu juga bisa melakukan berbagai aktivitas menyenangkan seperti hunting spot foto kece sampai camping di sekitar area air terjun.

Wisata air terjun Sanggar berlokasi di Dusun Sanggar, Desa Jarak, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Baca Juga: Selain Pesantren, 5 Wisata Ini Wajib Dikunjungi Saat ke Jombang

3. Air Terjun Grenjeng

5 Wisata Air Terjun di Jombang yang Terkenal, Seger banget!frontoneinnjombang.com

Air terjun Grenjeng adalah salah satu spot wisata alam yang cocok buat kamu yang ingin ngadem dan menenangkan pikiran karena suasananya yang hijau nan asri. Meskipun harus berjalan kaki selama 20 menit untuk mencapai lokasinya, kamu tidak akan dikecewakan oleh pemandangan yang kamu temui disana.

Walaupun ketinggian air terjun ini hanya berkisar 8 meter, namun sensasi alam yang menyejukkan dan percikan air segar sangat terasa disini.

Air terjun ini bertempat di Desa Jenisgelaran, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

4. Kedung Cinet

5 Wisata Air Terjun di Jombang yang Terkenal, Seger banget!islahagus.blogspot.com

Kedung Cinet adalah salah satu wisata alam yang sangat terkenal di Jombang dan dianggap sebagai Grand Canyon nya Jawa Timur karena bentuknya yang hampir mirip dengan Grand Canyon yang berada di Arizona, Amerika Serikat. Wisata alam ini berbentuk kombinasi tebing bebatuan kapur yang dialiri air berwarna hijau.

Meskipun akses jalan menuju lokasi cukup menantang, namun keindahan kedung cinet ini akan membuatmu melupakan susahnya perjalanan menuju lokasi. Tempat wisata ini sangat cocok untuk kamu yang suka hunting foto dan selfie instagramable.

Kedung cinet berlokasi di Klitih, Kecamatan Plandaan, Kabupaten Jombang, Jawa Timur

5. Kedung Sewu

5 Wisata Air Terjun di Jombang yang Terkenal, Seger banget!limakaki.com

Selain kedung cinet, Jombang juga memiliki kedung sewu yang unik dan eksotis dengan rangkaian cekungan kecil berisi air serta nampak aliran sungai panjang yang berkelok-kelok. Karena banyaknya kedung di sini, maka dinamakan kedung sewu.

Kedung-kedung ini telah mengalami proses alami selama ribuan atau jutaan tahun lamanya, sampai tercipta puluhan cekungan yang berisi air sungai. Meskipun kamu tidak dapat berenang di sini, kamu tetap bisa berendam atau mandi.

Kedung sewu bertempat di Desa Tanjung Wadung, Kecamatan Kabuh, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Itulah 5 wisata air terjun di Jombang yang terkenal banget. Kamu belum lengkap datang ke Jombang jika belum mampir ke tempat wisata di atas.

Baca Juga: 10 Wisata Cirebon yang Asyik dan Kekinian, Seru Banget buat Pelesiran

Artikel ini pertama kali ditulis oleh Emma Kaes di IDN Times Community dengan judul 5 Wisata Air Terjun yang Paling Terkenal di Jombang, Seger Banget!

Topik:

  • Faiz Nashrillah
  • Edwin Fajerial
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya