TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Rekomendasi Kopitiam Terbaik di Pasuruan

Cicipi cita rasa autentik di kopitiam pilihan!

Ilustrasi kopitiam (freepik.com)

Kopitiam adalah istilah yang berasal dari bahasa Hokkien dan Melayu, yang berarti kedai kopi. Di kopitiam, kamu bisa menemukan berbagai minuman seperti kopi dan teh, serta aneka makanan ringan yang cocok untuk menemani waktu santai. Pasuruan, selain dikenal dengan sejarah dan budayanya yang kaya, juga memiliki beberapa kopitiam yang menawarkan suasana nyaman dan menu yang lezat.

Di kota ini, kopitiam tidak hanya menjadi tempat untuk menikmati secangkir kopi atau teh, tetapi juga menjadi tempat berkumpul bersama teman dan keluarga. Dengan konsep yang unik dan suasana yang hangat, kopitiam di Pasuruan siap memanjakan para pencinta kuliner. Berikut ini beberapa rekomendasi kopitiam di Pasuruan yang wajib kamu coba.

1. Toko Kopi Delapan

Toko Kopi Delapan adalah salah satu kopitiam pertama yang ada di Pasuruan. Tempatnya luas, bersih, dengan konsep yang aesthetic. Kopitiam ini menawarkan berbagai varian minuman dan makanan seperti kopi, teh, roti bakar, siomay, kwetiau, bahkan makanan nasi. Ini menambah kenyamanan untuk menikmati waktu luang dengan ditemani minuman dan makanan yang lezat. Yang paling menarik, semua makanan di sini 100% halal, tanpa menggunakan babi, dan dengan harga yang terjangkau.

Teh tarik dan roti bakar coklat keju adalah menu favorit di sini, yang dapat meningkatkan nafsu makan kamu. Tempat ini menjadi rekomendasi yang tepat di tengah kota Pasuruan untuk kamu yang mencari tempat makan yang nyaman dan enak.

Harga: Mulai dari Rp5.000
Lokasi: Jl. WR. Supratman No.10, Kota Pasuruan, Jawa Timur.
Jam buka: setiap hari pukul 06.00-22.00 WIB.

Baca Juga: 4 Kopitiam Terbaru di Mojokerto, Nongkrong Aman di Kantong

2. Jiu-Jiu Kopitiam

Jiu-Jiu Kopitiam adalah salah satu kopitiam terbesar dan terluas di Pasuruan. Tempatnya luas dan nyaman, dengan tiga lantai yang menawarkan pilihan indoor, indoor AC, outdoor, dan rooftop. Parkirnya juga cukup luas, sehingga kamu tidak perlu khawatir soal parkir. Pelayanan di sini cepat dan ramah, serta sudah bersertifikasi Halal MUI.

Makanan di Jiu-Jiu Kopitiam tidak menggunakan bumbu instan, dan dimsum-nya sangat nikmat. Tempat ini juga dilengkapi dengan live musik, menambah suasana hangout kamu bersama teman semakin seru. Tempat ini benar-benar memadukan suasana yang nyaman dengan makanan yang enak.

Harga: Mulai dari Rp10.000
Lokasi: Jl. Diponegoro No.17, Kebonsari, Kec. Panggungrejo, Kota Pasuruan, Jawa Timur.
Jam buka: setiap hari pukul 07.00-21.00 WIB.

3. Leezin Kopitiam

Leezin Kopitiam adalah tempat yang cocok untuk ngopi sore-sore dengan pemandangan sawah yang sejuk dan tidak berisik. Tempat ini cukup luas untuk kids friendly, membuatnya cocok untuk keluarga. Menu makanan di sini seperti nasi hainan dan ayam charsiu sudah sesuai dengan lidah banyak orang, sehingga menjadi menu favorit.

Bakmi di sini juga wajib dicoba, terutama jika dicampur dengan kuahnya. Roti bakar dan gyoza menjadi menu andalan yang tidak boleh dilewatkan. Minumannya, seperti es kopi milo dan roti peanut butter, juga sangat enak. Tempat ini benar-benar menawarkan pengalaman kuliner ala Chinese food yang halal.


Harga: Mulai dari Rp8.000
Lokasi: Jl. Kandangan-Ketanireng, RT.001/RW.001, Kandangan Krajan, Bulukandang, Kec. Prigen, Pasuruan, Jawa Timur.
Jam buka: setiap hari pukul 15.00-22.00 WIB.

Verified Writer

Sifa Aulia Jannah

If you can dream it, you can do it

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya