TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Spot Terbaik Pemandangan Kembang Api Tahun Baru di Blitar

Ada di puncak gunung hingga pantai, loh!

Ilustrasi kembang api tahun baru. (Freepik.com/TravelScape)

Tahun baru selalu identik dengan acara pesta kembang api. Hampir seluruh dunia mengadakan acara pesta kembang api di beberapa tempat tertentu untuk memeriahkan momen malam pergantian tahun. 

Setelah dua tahun terakhir perayaan tahun baru ditiadakan karena adanya pandemik COVID-19, kini masyarakat sepertinya dapat kembali bersuka cita untuk menyambut momen malam pergantian tahun dengan pesta kembang api dan acara-acara lainnya.

Nah, buat kamu yang memiliki agenda liburan tahun baru di Blitar, berikut 5 spot yang dapat kamu kunjungi untuk menikmati pemandangan kembang api di malam pergantian tahun!

Baca Juga: 10 Rekomendasi Kafe yang Instagramable di Blitar

1. Alun-alun dan Taman Pecut Blitar

Taman Pecut Kota Blitar (Instagram.com/blitarasyik)

Sebagai pusat dari Kota Blitar, alun-alun Blitar menjadi salah satu spot yang paling banyak didatangi oleh warga lokal untuk melihat kembang api pada acara pergantian tahun baru. 

Bahkan pada pergantian tahun baru 2020 lalu, Pemerintah Kota Blitar mengadakan pertunjukan musik dan pesta kembang api selama 30 menit. Sehingga, beberapa titik akan ditutup ketika mendekati waktu pergantian tahun.

2. Kantor Kabupaten Kanigoro

Kantor Kabupaten Kanigoro (Instagram.com/jelajahblitar)

Menjadi alun-alun kedua di Blitar, Kantor kabupaten Kanigoro seringkali dijadikan sebagai lokasi acara-acara besar di Kabupaten Blitar seperti konser, pagelaran seni hingga pesta kembang api menyambut tahun baru. Hal ini membuat alun-alun Kanigoro selalu dipadati oleh warga Blitar. 

Jika ingin menyaksikan kembang api tahun baru di alun-alun Kanigoro, pastikan kamu berangkat sejak sore ya agar kamu bisa mendapatkan lokasi yang nyaman untuk menikmati kembang api pergantian tahun.

3. Puncak Gunung Buthak

Puncak Gunung Buthak (Instagram.com/hobimuncak_)

Menyaksikan kembang api dari atas gunung sensasinya pasti beda dengan menyaksikan kembang api dari dataran rendah. Nah, Gunung Buthak ini menjadi salah satu spot terbaik untuk menyaksikan kembang api dari atas lho! 

Pasalnya, gunung Buthak tidak terlalu tinggi dan tidak memerlukan waktu yang lama untuk mendaki hingga sampai puncaknya. Ditambah lagi dengan pemandangan dari puncak gunung yang sangat indah, pasti bikin momen pergantian tahun makin berkesan.

4. Puncak Sekawan

Puncak Sekawan (Instagram.com/puncak.sekawan)

Bagi yang tidak bisa mendaki namun tetap ingin melihat pemandangan kembang api tahun baru dari ketinggian, bisa langsung menuju Puncak Sekawan nih! 

Selain menikmati kembang api di ketinggian 771 mdpl pada waktu pergantian tahun, kamu juga bisa camping dan menikmati sunrise pertama di tahun baru dari Puncak Sekawan. Asyik bukan?

Baca Juga: 6 Hotel di Blitar Cocok untuk Honeymoon, Pengantin Baru Merapat!

Verified Writer

Alvi Nur Jannah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya