TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kopi Telu Sawah View: Lokasi, Harga Tiket, dan Wahana 

Wisata kuliner bersama keluarga, healing yuk!

Saung berbentuk piramid di Kopi Telu Sawah View. (Instagram.com/foodcourtsawahview)

Sudah ada rencana mengisi liburan akhir pekan atau akhir tahun ke mana? Nah, daripada kamu bingung yuk coba ajak teman, pasangan, atau keluarga ke Kopi Telu Sawah View.

Seperti namanya, tempat ini berada di area persawahan dengan view hamparan padi yang indah dan memesona. Biar kamu makin tertarik untuk mengunjungi tempat ini, yuk coba baca informasi terkait Kopi Telu Sawah View yang berlokasi di Pandaan, Pasuruan berikut!

Baca Juga: Daftar Tarif Tol Pandaan-Malang Terbaru 2022

1. Sekilas Tentang Kopi Telu Sawah View 

Pengunjung tengah bersantap di Kopi Telu Sawah View. (Instagram.com/foodcourtsawahview)

Pada awalnya, Kopi Telu hanyalah sebuah brand dari nama kopi kekinian. Namun untuk memperluas pemasarannya, produk ini pun bekerjasama dengan sejumlah UMKM. Dari hasil kerja sama tersebut, terbentuklah Foodcurt Sawah View atau yang lebih dikenal dengan Kopi Telu Sawah View.

Saat ini, di foodcourt tersebut telah ada 27 tenant dengan berbagai menu masakan yang berbeda. Tak hanya itu, Kopi Telu Sawah View juga memiliki banyak macam wahana serta fasilitas yang lengkap.

2. Lokasi, Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional 

Mushala di Kopi Telu Sawag View. (Instagram.com/telu.indonesia)

Kopi Telu Sawah View berlokasi di Dusun Kandangan, Jalan Krajan Timur, Ketanireng, Bulukandang, Prigen, Pasuruan, Jawa Timur.

Pada hari Senin hingga Jumat, kafe ini buka mulai pukul 11.00 hingga 22.00 WIB. Sementara, untuk hari Sabtu buka pada jam 10.00 WIB hingga 22.00 WIB dan pada harga Minggu serta hari libur nasional, kafe ini buka mulai pukul 09.00 hingga pukul 21.00 WIB.

Untuk masuk ke lokasi Kopi Telu Sawah View, tidak dipungut biaya alias gratis. Namun kamu perlu membayar retribusi parkir untuk keamanan kendaraan yang kamu bawa.

3. Rute menuju Kopi Telu Sawah View

Suasana gazebo Kopi Telu Sawah View. (Instagram.com/foodcourtsawahview)

Kopi Telu Sawah View dapat diakses dengan mudah baik dengan menggunakan kendaraan roda dua ataupun kendaraan besar seperti mobil atau bus. Dari pusat Kota Pasuruan, kamu perlu berkendara sekitar 32 km atau 54 menit perjalanan.

Bila dari arah Bypass Pandaan, maka kamu bisa belok kanan ke arah Malang. Setelah itu, masuk ke area Tamandayu dan lurus sampai mentok ke gerbang masuk perumahan Tamandayu. Lalu belok ke kiri, jalan lurus 100 m sebelah kanan jalan kamu sudah sampai di tempat parkir Kopi Telu Sawah View.

4. Fasilitas Kopi Telu Sawah View 

Salah satu playground di Kopi Telu Sawah View. (Instagram.com/foodcourtsawahview)

Kamu akan dibuat nyaman ketika mengunjungi tempat ini karena fasilitas yang disediakan pun cukup lengkap. Area parkir yang luas, tiga mushola, serta kamar mandi yang bersih dan berada di setiap titik. Sembari menikmati kuliner di tempat ini, kamu bisa bersantai di gazebo kayu dengan view menghadap langsung ke hamparan sawah.

Kamu juga bisa menikmati makananmu di kursi-kursi yang tersedia atau duduk lesehan dengan menggunakan bean bag. Namun tempat yang paling menjadi favorit pengunjung untuk bersantai sambil bersantap makanan adalah saung dengan bentuk serupa piramid yang estetik.

5. Wahana Permainan 

Pengunjung tengah menaiki kereta mini di Kopi Telu Sawah View. (Instagram.com/foodcourtsawahview)

Selain menyuguhkan pemandangan sawah yang mempesoan serta menyejukkan mata, Kopi Telu Sawah View juga menyediakan berbagai wahana permainan. Kamu bisa naik kereta mini serta kursi terbang dengan membayar Rp10 ribu untuk dua kali putaran.

Tak hanya itu, kamu juga bisa bermain ayunan, jungkat-jungkit, perosotan, serta outbound. Jika beruntung, kamu juga bisa melihat live music di tempat ini. Tidak ketinggalan, pada hari Minggu pukul 07.00 WIB juga diadakan senam pagi untuk umum di Kopi Telu Sawah View.

Baca Juga: 5 Warung Bakso di Pandaan, Murah Harganya dan Gak Pelit Porsi 

Verified Writer

Alvi Nur Jannah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya