Hansamu Yama Pilih Persebaya, Djajang Nurjaman: Lini Belakang Lengkap

Gunakan 8 pemain belakang

Surabaya, IDN Times - Hansamu Yama Pranata sudah memutuskan untuk pindah ke Persebaya Surabaya. Hansamu telah berpamitan kepada seluruh manajemen Barito Putera semalam, Kamis (10/1). 

"Saya tidak bisa melanjutkannya dan musim ini saya memilih ke Persebaya," kata Hansamu Yama seperti dikutip dari Instagram Barito Putera.

1. Alasan Hansamu pindah Persebaya

Hansamu Yama Pilih Persebaya, Djajang Nurjaman: Lini Belakang LengkapInstagram/yamaddictofc

Keputusan ini sendiri, mengutip dari pernyataan Hansamu, karena ia sudah bertahun-tahun jauh dari keluarga dan kini ingin menetap di Mojokerto, kota yang dekat dengan Surabaya, markas Persebaya.

"Mohon maaf sebelumnya pak, saya sudah beristikharah dan berpikir sekali untuk tetap di Barito. Tetapi saya tidak bisa melanjutkannya dan musim ini saya memilih ke Persebaya. Alasannya karena awal tahun ini juga saya insyaallah melaksanakan pernikahan dengan calon istri saya yang sudah sepakat untuk menetap di Mojokerto. Kondisi inilah yang membuat saya memutuskan untuk tahun ini bersama keluarga besar setelah sudah lama tidak bersama mereka," ungkap Hansamu yang diamini sang ayah, kepada pemilik Barito, Hasnuryadi.

Baca Juga: [BREAKING] Hansamu Yama Pranata Akhirnya Berlabuh ke Persebaya

2. Manajemen Barito ikhlas melepas Hansamu

Pernyataan Hansamu ini pun disikapi bijak oleh Hasnuryadi. "Kami hanya bisa ikhtiar agar dirimu tetap nyaman di Barito Putera. Tetapi karena ini sudah menyangkut kebahagiaan keluarga, kami sangat memaklumi dan mengikhlaskan. Semoga di lain waktu bisa bekerja sama lagi," ujar Hasnur yang usai pertemuan langsung mengajak Hansamu bersilaturahmi ke rumah pelatih Barito, Jacksen F. Tiago.

3. Tunggu rilis manajemen Persebaya

Hansamu Yama Pilih Persebaya, Djajang Nurjaman: Lini Belakang LengkapIDN Times/Edwin Fajerial

Ketika dikonfirmasi perihal status Hansamu Yama, Pelatih Persebaya, Djajang Nurjaman enggan berkomentar secara detail. Menurutnya manajemen Persebaya yang nanti akan menjelaskan soal Hansamu. 

"Saya sudah dapat infonya (soal Hansamu), tunggu rilis dari manajemen, lebih etis Pak Manajer yang mengumumkan," katanya. 

4. Komposisi pemain belakang lengkap

Hansamu Yama Pilih Persebaya, Djajang Nurjaman: Lini Belakang Lengkapwww.persebaya.id

Kedatangan Hansamu Yama, kata Djajang, membuat komposisi pemain belakang Persebaya lengkap. 

"Lini belakang komplit, saya akan gunakan delapan pemain. Dua wing back kanan dan dua wing back kiri serta 4 stopper, sudah cukup," katanya.

5. Djajang Nurjaman juga menepis isu soal Tony Sucipto

Hansamu Yama Pilih Persebaya, Djajang Nurjaman: Lini Belakang LengkapIDN Times/Vanny El Rahman

Selain itu, Djajang Nurjaman juga menepis isu yang menyebutkan jika mantan pemain Persib Bandung, Tony Sucipto, berlabuh di Persebaya. Menurutnya saat Liga 1 musim 2019, dia akan menggunakan 8 pemain belakang.

"Saya tadi juga ditelepon wartawan Bandung, dia menanyakan apa betul tony ke sini (Persebaya), saya bilang gak, lini belakang sudah cukup," kata Djajang. 

Baca Juga: Ingin Tinggal di Mojokerto, Hansamu Yama Berlabuh ke Persebaya

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya