Terseok di Tiga Laga Awal, Manajer Persik Kediri Mengundurkan Diri

CEO Persik Kediri akan segera cari pengganti

Kediri, IDN Times- Kabar mengejutkan datang dari manajemen Persik Kediri. Manajer tim berjuluk Macan Putih itu, Beny Kurniawan resmi mengundurkan diri. Pengumuman pengunduran diri Beny ini disampaikan melalui akun media sosial miliknya.

Pengunduran diri Beny itu memang mengagetkan karena Persik Kediri baru melakoni tiga pertandingan awal Shopee Liga 1 2020. Pengunduran ini diduga berkaitan dengan aksi puluhan suporter yang meminta Beny mundur. Aksi tersebut dilakukan seusai Persik Kediri kalah dari tim tamu Persiraja Fc, Sabtu lalu (14/3).

1. Umumkan pengunduran diri melalui media sosial

Terseok di Tiga Laga Awal, Manajer Persik Kediri Mengundurkan DiriManajer Persik Kediri, Beny Kurniawan saat berbincang dengan pemain, IDN Times / istimewa

Saat dikonfirmasi, CEO Persik Kediri Abdul Hakim Bafagih membenarkan perihal pengunduran diri Beny Kurniawan. Secara resmi, Beny sudah tidak menjabat lagi sebagai manajer tim sejak hari ini, Rabu (18/3).Meskipun begitu, Bafagih enggan merinci penyebab mundurnya Beny.

"Hari ini Mas Benny pamit pada pengurus Persik Kediri, ia mengundurkan diri. Kami berharap keputusan ini membawa hal baik bagi kedua belah pihak" ujarnya, Rabu (18/3).

2. Menjadi manajer sejak Persik di Liga 3

Terseok di Tiga Laga Awal, Manajer Persik Kediri Mengundurkan DiriCEO Persik Kediri, Abdul Hakim Bafagih, IDN Times/ Bramanta Pamungkas

Beny mulai menjadi manajer Persik Kediri setelah tim ini terdegradasi ke Liga 3 pada tahun 2017 lalu. Setahun menjadi manajer, Beny berhasil membawa Persik menjadi juara Liga 3 dan promosi ke Liga 2.

Setahun kemudian Beny mengantarkan Persik menjuarai Liga 2 dan kembali ke pentas kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1.

"Tentu ini keputusan yang berat, kami akan segera mengumumkan pengganti Mas Beny," tutur Bafagih.

Baca Juga: Joko Susilo Akui Bertanggung Jawab Atas Kekalahan Persik

3. Persik belum pernah menang

Terseok di Tiga Laga Awal, Manajer Persik Kediri Mengundurkan DiriPemain Persik Kediri saat melawan Persiraja Fc, IDN Times / istimewa

Laju Persik Kediri di Liga 1 memang terseok-seok. Dari tiga laga awal yang sudah dilakoni, Faris Aditama dkk belum mampu meraih kemenangan.

Sempat mencuri perhatian pada laga perdana dengan menahan imbang tuan rumah Persebaya 1-1, Persik justru tampil mengecewakan di dua laga selanjutnya. Padahal mereka bermain di kandang sendiri, Stadion Brawijaya. Dua laga menjadi tuan rumah Persik ditahan imbang Bhayangkara 1-1 dan dipermalukan Persiraja 0-1.

Baca Juga: Persik Kalah di Kandang oleh Persiraja

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya