Lawan Borneo FC, Persebaya Belum Didampingi Wolfgang Pikal

Awas jol, Borneo lagi naik daun

Surabaya, IDN Times - Persebaya Surabaya akan menjamu Bornoe FC di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jumat (11/10). Dalam laga nanti, The Green Force masih belum bisa didampingi Wolfgang Pikal. Meski begitu, tim kebangaan Bonek ini menargetkan tiga poin.

1. Mental dan fokus kiper jadi yang utama

Lawan Borneo FC, Persebaya Belum Didampingi Wolfgang PikalDok.IDN Times/Istimewa

 

Untuk meraih kemenangan, Persebaya mengasah mental dan fokus kiper. Terlebih, Borneo acap kali melesatkan gol lewat servis bola mati termasuk titik putih atau penalti.

"Kita tahu Borneo FC, oleh sebab itu kami menyiapkan mental kiper kami agar fokus dari awal hingga akhir. Agar kami tak kecolongan," ujar Pelatih kiper Persebaya, Miftahul Hadi, saat konferensi pers, Kamis (10/10).

2. Ingin kiper yang turun bermain maksimal

Lawan Borneo FC, Persebaya Belum Didampingi Wolfgang PikalIDN Times/Fitria Madia

 

Hadi ingin, siapapun kiper yang turun harus bermain maksimal. Saat ini Persebaya punya tiga kiper yang memiliki kualitas setara. Yakni Miswar Saputra, Abdul Rokim dan Imam Arief.

"Sebetulnya siapa pun kiper kalau sudah Liga 1 maka akan berikan yang terbaik. Mudah-mudahan besok Borneo FC tidak bisa mengambil poin," kata Hadi.

Baca Juga: Persebaya Gagal Petik Kemenangan di Enam Pertandingan Kandang

3. Aryn William optimis menang

Lawan Borneo FC, Persebaya Belum Didampingi Wolfgang PikalDok.IDN Times/Istimewa

 

Sementara itu, gelandang Persebaya Aryn William yang hadir dalam konferensi pers mengaku siap untuk membantu Bajul Ijo meraih poin di kandang. Pemain asal Australia ini optimis akan siap membantu pertahanan.

"Jadi Persebaya sudah siap untuk menghadapi pertandingan besok. Kami akan menebus kekalahan di pertandingan kemarin," katanya.

4. Pikal belum bisa dampingi

Lawan Borneo FC, Persebaya Belum Didampingi Wolfgang PikalInstagram.com/officialpersebaya

 

Sekadar diketahui, pelatih asing Persebaya Wolfgang Pikal belum bisa mendampingi tim karena masih ada kendala proses administrasi. Alhasil, mantan asisten pelatih Timnas Indonesia ini belum disahkan oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Baca Juga: Ada Demo Buruh, Polisi Tak Beri Izin Pertandingan Persebaya Vs Borneo

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya