Daftar Pemain dan Pelatih Persebaya untuk Liga 1 2022/2023

Ada label timnas hingga legenda hidup

Surabaya, IDN Times - Persebaya Surabaya bersiap untuk mengarungi Liga 1 musim kompetisi 2022/2023. Para penggawa yang akan bertempur pun mulai dikenalkan di hadapan puluhan ribu Bonek--supporter Persebaya- yang ada di Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.

Berikut daftar pemain Persebaya untuk Liga 1 2022/2023:

1. Lini pertahanan ada asing hingga lokal label Timnas

Daftar Pemain dan Pelatih Persebaya untuk Liga 1 2022/2023Persebaya gelar latihan perdana (Dok. Persebaya)

Lini pertahanan Bajol Ijo--julukan Persebaya- akan dijaga pemain dengan kualitas mumpuni. Ada penjaga gawang, Satria Tama, Ernando Ari Sutaryadi, Andhika Ramadhani, I Gede Dida Diatmika dan Aditya Arya Nugraha.

Kemudian untuk bek, Persebaya menyiapkan 10 pemain. Antara lain, ada Koko Araya, Rizky Ridho, Leo Lelis, Dandi Maulana, M. Zaenuri, Riswan Lauhim, Salman Alfarid, Arizky Wahyu dan Arif Catur. Sedangkan Alta Ballah masih trial ke Spanyol.

Baca Juga: Ditonton Puluhan Ribu Bonek, Persebaya Menang Tipis dari Tim Liga 2

2. Lini tengah ada pemain Brazil dan Jepang

Daftar Pemain dan Pelatih Persebaya untuk Liga 1 2022/2023Higor Vidal membawa bola saat official training, Sabtu (16/7) pagi. (Persebaya)

Beranjak ke lini tengah, tim kebanggaan arek-arek Suroboyo ini punya 13 pemain. Nah, dari 13 pemain tersebut ada dua pemain asing. Satu pemain asal Brazil dan satu lagi asal Jepang. Berikut daftarnya, Higor Vidal, Sho Yamamoto, Brylian Aldama, Alwi Slamat (kapten).

Lebih lanjut ada  Andre Oktaviansyah, Risky Dwiyan, Deni Agus, Michael Rumere, Brayen Pondaag,Muhammad Hidayat, Wahyudi, Marselino Ferdinan dan Fernando Pamungkas.

3. Lini depan Persebaya punya 10 pemain, jajaran pelatih ada nama-nama legenda

Daftar Pemain dan Pelatih Persebaya untuk Liga 1 2022/2023Aksi Supriadi harus dihentikan oleh penjaga gawang Persela. (Persebaya)

Selanjutnya untuk lini depan, Persebaya diperkuat 10 pemain bertipikal menyerang. Yakni, Ahmad Nufiandani, Silvio Junior, Januar Eka, Julian Mancini, Widi Syarief, Saiful, Muhammad Supriadi, Bramdani, Dicky Kurniwan, Rui Ariyanto dan Akbar Firmansyah.

Adapun daftar jajaran pelatih dan manajemen Persebaya, pelatih Aji Santoso, asisten pelatih Bejo Sugiantoro, Mustaqim dan Uston Nawawi, pelatih fisik Muhammad Alimuddin, dokter tim dr Hayyan, fisioterapis Samudera Anggara, manajer Yahya Alkatiri dan presiden klub Azrul Ananda.

Baca Juga: Bobol Persela, Aji Puji Duet Striker Baru Persebaya

Topik:

  • Zumrotul Abidin

Berita Terkini Lainnya